EFEKTIVITAS PENGGUNAAN WORTSCHATZLISTE DALAM KEMAMPUAN MEMAHAMI TEKS BAHASA JERMAN

SYARI, Hilda Rahma (2012) EFEKTIVITAS PENGGUNAAN WORTSCHATZLISTE DALAM KEMAMPUAN MEMAHAMI TEKS BAHASA JERMAN. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
s_jrm_0809345_table_of_content.pdf

Download (236kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_jrm_0809345_chapter1.pdf

Download (369kB) | Preview
[img] Text
s_jrm_0809345_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (539kB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
s_jrm_0809345_chapter3.pdf

Download (581kB) | Preview
[img] Text
s_jrm_0809345_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (432kB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
s_jrm_0809345_chapter5.pdf

Download (307kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_jrm_0809345_bibliography.pdf

Download (276kB) | Preview
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Keberhasilan seseorang dalam belajar salah satunya ditentukan oleh faktor membaca, karena dalam membaca tidak hanya sekedar membaca teks yang terdapat dalam buku atau sumber tertulis tetapi juga paham terhadap bacaan. Banyak faktor yang menyebabkan siswa mengalami kesulitan dalam memahami teks bahasa Jerman, diantaranya yaitu penguasaan kosakata/Wortschatz dan media pembelajaran yang kurang tepat. Untuk mengatasi masalah tersebut digunakan teknik Wortschatzliste.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) kemampuan memahami teks bahasa Jerman siswa sebelum menggunakan Wortschatzliste, (2) kemampuan memahami teks bahasa Jerman siswa setelah menggunakan Wortschatzliste, (3) perbedaan kemampuan memahami teks bahasa Jerman siswa sebelum dan sesudah menggunakan Wortschatzliste, (4) keefektifan penggunaan teknik Wortschatzliste dalam memahami teks bahasa Jerman. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan design penelitian eksperimental semu (quasi eksperimental design). Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa Sekolah Menengah Atas kelas XI SMA Pasundan 3 Cimahi dan sampel penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA yang berjumlah 20 orang tahun ajaran 2012/2013. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah test tertulis. Tes ini terdiri dari pretest dan posttest.Untuk mengetahui perbedaan rata-rata antara pretest dan posttest maka dilakukan uji signifikansi dengan menggunakan uji-t. Dari hasil analisis data diperoleh nilai rata-rata pretest 63,8 dan nilai rata-rata posttest 80,1. Hasil penelitian menunjukan bahwa hipotesis penelitian ini dapat diterima dan membuktikan bahwa penggunaan Wortschatzliste dapat meningkatkan kemampuan memahami teks bahasa Jerman siswa SMA. Berdasarkan hasil penelitian, disarankan kepada pengajar agar menggunakan teknik Wortschatzliste dalam pembelajaran sebagai salah satu alternatif untuk meningkatkan kemampuan memahami teks siswa.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: No Panggil S JRM SYA e-2013
Uncontrolled Keywords: PENGGUNAAN WORTSCHATZLISTE, KEMAMPUAN MEMAHAMI TEKS, BAHASA JERMAN
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra > Jurusan Pendidikan Bahasa Jerman
Depositing User: Staf Koordinator 2
Date Deposited: 07 Jul 2014 03:43
Last Modified: 07 Jul 2014 03:43
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/9127

Actions (login required)

View Item View Item