FAKTOR-FAKTOR PENENTU DALAM PEMBENTUKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL: Studi Tentang Pelatihan Sebagai Bentuk Kegiatan Pendidikan Luar Sekolah Dan Kepribadian Petugas Lapangan KB

Idaryati Z, Wiwiek (2013) FAKTOR-FAKTOR PENENTU DALAM PEMBENTUKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL: Studi Tentang Pelatihan Sebagai Bentuk Kegiatan Pendidikan Luar Sekolah Dan Kepribadian Petugas Lapangan KB. S2 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
T_PLS_9132347_Title.pdf

Download (213kB) | Preview
[img]
Preview
Text
T_PLS_9132347_Abstract.pdf

Download (271kB) | Preview
[img]
Preview
Text
T_PLS_9132347_Table_Of_Content.pdf

Download (228kB) | Preview
[img]
Preview
Text
T_PLS_9132347_Chapter1.pdf

Download (764kB) | Preview
[img] Text
T_PLS_9132347_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (4MB)
[img]
Preview
Text
T_PLS_9132347_Chapter3.pdf

Download (856kB) | Preview
[img] Text
T_PLS_9132347_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (3MB)
[img]
Preview
Text
T_PLS_9132347_Chapter5.pdf

Download (735kB) | Preview
[img]
Preview
Text
T_PLS_9132347_Bibliography.pdf

Download (307kB) | Preview
[img] Text
T_PLS_9132347_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (3MB)

Abstract

Penelitian yang berjudul -FAKTOR-FAKTOR PENENTU DALAM PEMBENTUKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL" (Studi ten tang pelatihan sebagai bentuk kegiatan PLS dan kepribadian pada petugas lapangan KB) ini disusun oleh Wiwiek Idaryati. Penelitian ini dilatar belakangi oleh masalah bahwa dalam pelaksanaan Gerakan KB peranan komunikasi sangat pen ting. Melalui komunikasi diharapkan partisipasi masyarakat dalam Gerakan KB meningkat sehingga pencapaian tujuan Gerakan KB yaitu menurunkan angka kelahiran dan melembagakan Norma Keluarga Kecil Bahagia dan sejahtera dapat tercapai. Keberhasilan komunikasi diantaranya tergantung pada kemampuan petugas lapangan KB sebagai agen perubahan. Salah satu bentuk komunikasi yang effektif adalah komunikasi interpersonal. Pada kenyataannya masih banyak petugas lapangan KB yang kurang effektif dalam melakukan komunikasi sehingga tingkat drop out masyarakat untuk berpartisipasi dalam Gerakan KB masih tinggi. Kemampuan seseorang petugas lapangan KB untuk berkomunikasi sangat dipengaruhi oleh kredibilitasnya yang antara lain dapat terbentuk karena faktor pengalaman yang diperoleh melalui pelatihan maupun karena faktor kepribadiannya. Melalui metode quasi experiment dalam penelitian ini dengan design one group pre test post test, permasalahan yang diangkat adalah bagaimana pengaruh pelatihan terhadap peningkatan kemampuan komunikasi interpersonal para petugas lapangan KB dalam membina masyarakat untuk berpartisipasi dalam Gerakan KB, dan bagaimana hubungan kemampuan tersebut dengan kepribadian yang dimiliki. Sebagai responden dalam penelitian ini adalah petugas lapangan KB dilingkungan BKKBN Kotamadya Bandung yang memenuhi kriteria respondent yang telah ditentukan. Dalam pelaksanaan penelitian ini dilakukan pemeriksaan psikologi untuk mendapatkan gambaran ten tang kepribadian responden, dan pelatihan dengan menggunakan pendekatan "Experiential Learning". Untuk mengetahui effektifitas pelatihan dilakukan test hasil belajar untuk melihat peningkatan pengetahuan dan observasi tingkah laku untuk melihat peningkatan ketrampilan komunikasi interpersonal. Sesuai dengan Jumlah sample penelitian yang kecil, maka pengolahan data dilakukan dengan metode statistik non para metrik yaitu dengan uji Wilcoxon untuk melihat pengaruh pelatihan terhadap peningkatan kemampuan komunikasi interpersonal dan uji korelasi Rank Spearman untuk melihat hubungan antara kepribadian dan kemampuan komunikasi interpersonal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh pelatihan dengan pendekatan experiential learning terhadap peningkatan pengetahuan dan ketrampilan komunikasi interpersonal, dan terdapat pula hubungan antara beberapa aspek-aspek kemampuan tersebut dengan kepribadiannya. Hasil penelitian ini dapat diterapkan dalam pengembangan sumber daya manusia terutama dalam sistem seleksi dan pembinaan tenaga. Dan pendekatan experiential learning dapat mendukung metode pelatihan partisipatif dalam pendidikan orang dewasa.

Item Type: Thesis (S2)
Subjects: Universitas Pendidikan Indonesia > Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah
Divisions: Sekolah Pasca Sarjana > Pendidikan Luar Sekolah S-2
Depositing User: Riki N Library ICT
Date Deposited: 27 Aug 2013 08:55
Last Modified: 27 Aug 2013 08:55
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/882

Actions (login required)

View Item View Item