PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN KOMPENSASI TERHADAP EFEKTIFITAS KERJA PEGAWAI DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAH RAGA KABUPATEN KUNINGAN

Wulan, Dwi Janur (2013) PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN KOMPENSASI TERHADAP EFEKTIFITAS KERJA PEGAWAI DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAH RAGA KABUPATEN KUNINGAN. S2 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
t_adp_1004636_table_of_content.pdf

Download (369kB) | Preview
[img]
Preview
Text
t_adp_1004636_chapter1.pdf

Download (426kB) | Preview
[img] Text
t_adp_1004636_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (761kB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
t_adp_1004636_chapter3.pdf

Download (860kB) | Preview
[img] Text
t_adp_1004636_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
t_adp_1004636_chapter5.pdf

Download (235kB) | Preview
[img]
Preview
Text
t_adp_1004636_bibliography.pdf

Download (336kB) | Preview
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian yang dilakukan terhadap pegawai di lingkungan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kuningan dilatarbelakangi oleh masih adanya kelemahan-kelemahan pada lembaga tersebut seperti penyesuaian diri dengan sesama pegawai dinas yang belum berjalan dengan baik, kepuasan kerja, kemampuan pegawai memberikan sumbangan terhadap kemajuan lembaga, serta pencapaian sumberdaya non material. Adapun Tujuan dari penelitian ini adalah untuk 1) Memperoleh informasi mengenai lingkungan kerja, kompensasi dan efektivitas kerja pegawai, 2) Memperoleh informasi mengenai pengaruh lingkungan kerja terhadap efektivitas kerja pegawai, 3) Memperoleh informasi mengenai pengaruh kompensasi terhadap efektivitas kerja pegawai, dan 4) Memperoleh informasi mengenai pengaruh lingkungan kerja dan kompensasi terhadap efektivitas kinerja pegawai di lingkungan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kuningan.Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode deskriptif. Populasinya adalah pegawai Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Kuningan. Penentuan sampel penelitian secara Purpossive sampling 58 pegawai. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan dianalisis menggunakan analisis korelasi dan regresi. Berdasarkan hasil analisis data dapat ditemukan: (1) lingkungan kerja, kompensasi dan efektivitas kerja pegawai Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Kuningan dapat dikategorikan baik, (2) Lingkungan Kerja berpengaruh terhadap tinggi rendahnya efektifitas kerja pegawai, (3) Kompensasi yang diterima pegawai memiliki pengaruh terhadap efektivitas kerja pegawai, dan (4) Lingkungan Kerja dan kompensasi secara simultan berpengaruh terhadap efektifitas kerja pegawai. Diperoleh kesimpulan sebagai berikut: Penataan dan pengaturan Lingkungan kerja dan pemberian kompensasi memiliki pengaruh positif terhadap upaya peningkatan efektivitas kerja pegawai Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Kuningan. Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Kuningan sebagai pelayan publik hendaknya lebih meningkatkan partisipasi diri dalam mewujudkan lingkungan kerja yang mendukung pada efektivitas kerja, meningkatkan prestasi kerja, penyelesaian tugas tepat waktu, disiplin dalam bekerja, serta meningkatkan partisipasi/keterlibatan dalam penyusunan kebijakan lembaga.

Item Type: Thesis (S2)
Additional Information: Nomor Panggil TADP WUL p-2013
Uncontrolled Keywords: Efektifitas Kinerja
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Sekolah Pasca Sarjana > Administrasi Pendidikan S-2
Depositing User: Staf Koordinator 3
Date Deposited: 24 Jun 2014 08:11
Last Modified: 24 Jun 2014 08:11
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/8292

Actions (login required)

View Item View Item