PENGARUH PENAMBAHAN TETRAKIS-(4-CARBOXYPHENYL)-PORPHYRIN TERHADAP SIFAT FISIKOKIMIA ZIF BERBASIS Cu(2-METILIMIDAZOL)2

Rai Octy Mega Mulyawati, - (2022) PENGARUH PENAMBAHAN TETRAKIS-(4-CARBOXYPHENYL)-PORPHYRIN TERHADAP SIFAT FISIKOKIMIA ZIF BERBASIS Cu(2-METILIMIDAZOL)2. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
S_KIM_1800720_Title.pdf

Download (937kB)
[img] Text
S_KIM_1800720_Chapter1.pdf

Download (289kB)
[img] Text
S_KIM_1800720_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
S_KIM_1800720_Chapter3.pdf

Download (550kB)
[img] Text
S_KIM_1800720_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (880kB)
[img] Text
S_KIM_1800720_Chapter5.pdf

Download (279kB)
[img] Text
S_KIM_1800720_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (756kB)
Official URL: http://repository.upi.edu/

Abstract

Zeolitic Imidazole Framework (ZIF) merupakan salah satu sub kelas Metal organic framework (MOF) yang memiliki sifat yang mudah untuk dimodifikasi. Sifat fisikokimia ZIF dapat ditingkatkan dengan melakukan modifikasi linker organik pada kerangka ZIF. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan tetrakis-(4-carboxyphenyl)-phorphyrin (TCPP) terhadap sifat fisikokimia ZIF berbasis Cu-2-metilimidazol (Cu(mim)2). Cu(mim)2 disintesis dan dimodifikasi dengan mereaksikan garam logam tembaga nitrat, 2-metilimidazol, dan TCPP (5:9,5:0,1 mmol) menggunakan metode hidrothermal. Hasil sintesis dan modifikasi Cu(mim)2 dianalisis sifat fisikokimia berdasarkan X-Ray Diffraction (XRD), spektra Fourier Transform Infrared (FTIR), Thermal Gravimetric Analysis (TG/DTA), dan adsorpsi nitrogen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Cu(mim)2 dan Cu(mim)2/TCPP memiliki pola difraksi sinar-X yang karakteristik pada 2θ 38,6o dan 38,5o. Penambahan TCPP menyebabkan penurunan kristalinitas Cu(mim)2 dari 38,97% menjadi 36,10%. Interaksi antara Cu dan TCPP ditunjukkan oleh spektra FTIR pada panjang gelombang 1421 cm-1 yang mengindikasikan ikatan O-CO-Cu. Pada uji stabilitas termal, Cu(mim)2 dan Cu(mim)2/TCPP menunjukkan kestabilitasan tinggi yaitu hingga suhu 850oC. Selain itu, penambahan TCPP terhadap Cu(mim)2 dapat meningkatkan luas permukaan spesifik BET dari 2,837 m2/g menjadi 33,448 m2/g.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing: AGUS SETIABUDI 5982867 GALUH YULIANI 5975260
Uncontrolled Keywords: Cu(mim)2, Cu(mim)2/TCPP, modifikasi ZIF.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Kimia > Program Studi Kimia (non kependidikan)
Depositing User: Rai Octy Mega Mulyawati
Date Deposited: 22 Sep 2022 06:28
Last Modified: 22 Sep 2022 06:28
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/81079

Actions (login required)

View Item View Item