PENGARUH BRAND POSITIONING RESTORAN SANGKURIANG SEBAGAI “AHLINYA SUP IKAN” DALAM MENCIPTAKAN KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN : Survei Pada Biro Perjalanan yang mengunjungi Restoran Sangkuriang Bandung

Asyifa, Fitri Nur (2014) PENGARUH BRAND POSITIONING RESTORAN SANGKURIANG SEBAGAI “AHLINYA SUP IKAN” DALAM MENCIPTAKAN KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN : Survei Pada Biro Perjalanan yang mengunjungi Restoran Sangkuriang Bandung. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
S_MPP_0901384_Title.pdf

Download (176kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_MPP_0901384_Abstract.pdf

Download (207kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_MPP_0901384_Table_of_content.pdf

Download (280kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_MPP_0901384_Chapter1.pdf

Download (403kB) | Preview
[img] Text
S_MPP_0901384_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (738kB)
[img]
Preview
Text
S_MPP_0901384_Chapter3.pdf

Download (543kB) | Preview
[img] Text
S_MPP_0901384_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (882kB)
[img]
Preview
Text
S_MPP_0901384_Chapter5.pdf

Download (165kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_MPP_0901384_Bibliography.pdf

Download (276kB) | Preview
[img] Text
S_MPP_0901384_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Pariwisata merupakan salah satu sektor yang penting dalam pembangunan suatu negara. Wisata kuliner adalah salah satu bagian dari pariwisata yang saat ini banyak digemari wisatawan. Restoran Sangkuriang merupakan salah satu restoran sunda yang mempunyai ciri khas tersendiri dengan mengutamakan menu sup ikan. Restoran Sangkuriang ini mempunyai tingkat kunjungan yang tidak stabil. Untuk meningkatkan tingkat kunjungan, pihak manajemen Restoran Sangkuriang melakukan kerjasama dengan biro perjalanan dan melakukan kegiatan brand positioning yang terdiri dari nilai, keunikan, kredibilitas, berkelanjutan dan kesesuaian. Kegiatan tersebut dimaksudkan agar konsumen dapat memposisikan Restoran Sangkuriang sebagai ahlinya sup ikan dibandingkan dengan restoran lain. Jenis penelitian yang digunakan bersifat deskriptif dan verifikatif dengan metode yang digunakan yaitu explanatory survey. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 82 biro perjalanan yang datang ke Restoran Sangkuriang dengan teknik penarikan sampel yang digunakan yaitu stratified random sampling melalui pendekatan cross sectional method. Teknik analisis data yang digunakan yaitu regresi berganda. Variabel independent dalam penelitian ini yaitu brand positioning (X) dengan dimensi nilai (X1), keunikan (X2), kredibilitas (X3), berkelanjutan (X4) dan kesesuaian (X5) sedangkan variabel dependent yaitu keputusan pembelian konsumen (Y). Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh secara simultan dan parsial dari brand positioning terhadap keputusan pembelian konsumen. Terdapat pengaruh yang signifikan antara dimensi nilai, kredibilitas, berkelanjutan dan kesesuaian sedangkan dimensi keunikan tidak memiliki hubungan secara parsial terhadap keputusan pembelian konsumen. Oleh karena itu, pihak Restoran Sangkuriang perlu meningkatkan kreatifitas di dalam manajemennya dengan menciptakan sesuatu yang berbeda dengan restoran lain. Untuk indikator dari dimensi yang lain perlu dikembangkan agar Restoran Sangkuriang dapat bertahan dan berkembang di masa mendatang. Kata Kunci: Brand Positioning, Keputusan Pembelian Konsumen Tourism is one sector that is important in developing a country. Culinary tourism is a part of tourism which is favored by the tourists. Sangkuriang Restaurant is one of the restaurants that has a sundanish characteristics with emphasis on fish soup menu. Sangkuriang Restaurant has an unstable number of visitors. To improve it, the management of Sangkuriang Restaurant made a cooperation with some travel agencies and made a strategy of brand positioning that consists of value, uniqueness, credibility, sustainability and compliance. These activities are intended to make Sangkuriang Restaurant become the expert of fish soup in the customer’s mind compared to other restaurants. The type of research that is used in this research are descriptive and verificative with methods used is explanatory survey. The sample in this research are 82 travel agents who came to the Restaurant and the sample withdrawal technique is stratified random sampling through cross sectional approach method. Technique of data analysis used on this research is multiple regression. The independent variable in this study is brand positioning (X) with the dimensions are values (X1), unique (X2), credibility (X3), sustainable (X4) and compliance (X5) while the dependent variable is purchasing decisions of consumers (Y). The results showed that there was a simultaneous and partial influence of brand positioning to consumer purchasing decisions. There was significant influence between the dimension values, credibility, sustainability and compliance while the dimension of uniqueness has not significant influence to consumer purchasing decisions. Therefore, the Sangkuriang Restaurant’s management need to increase the creativity by creating something different from other restaurants. For other dimensions of indicatorsare also need to be developed so that the Restaurant could be survive and thrive in the future. Keywords: Brand Positioning, Consumer Purchasing Decisions

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Brand Positioning, Keputusan Pembelian Konsumen
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Program Studi Kepariwisataan
Depositing User: Riki N Library ICT
Date Deposited: 22 Aug 2014 02:46
Last Modified: 22 Aug 2014 02:46
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/7372

Actions (login required)

View Item View Item