EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN DENGAN METODE DONGENG MENGGUNAKAN MEDIA WAYANG GOLEK UNTUK MENGEMBANGKAN KARAKTER PERSAHABATAN ANAK USIA DINI : Penelitian Eksperimen Semu di TK Islam Terpadu At-Taqwa KPAD Geger Kalong Bandung

SUKMAYA, Yeye (2013) EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN DENGAN METODE DONGENG MENGGUNAKAN MEDIA WAYANG GOLEK UNTUK MENGEMBANGKAN KARAKTER PERSAHABATAN ANAK USIA DINI : Penelitian Eksperimen Semu di TK Islam Terpadu At-Taqwa KPAD Geger Kalong Bandung. S2 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
t_pd_1004639_table_of_content.pdf

Download (236kB) | Preview
[img]
Preview
Text
t_pd_1004639_chapter1.pdf

Download (416kB) | Preview
[img] Text
t_pd_1004639_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (954kB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
t_pd_1004639_chapter3.pdf

Download (846kB) | Preview
[img] Text
t_pd_1004639_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
t_pd_1004639_chapter5.pdf

Download (282kB) | Preview
[img]
Preview
Text
t_pd_1004639_bibliography.pdf

Download (290kB) | Preview
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan model pembelajaran dengan metode dongeng menggunakan media wayang golek yang efektif untuk mengembangkan karakter persahabatan anak usia dini. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen semu dengan pretest-postest control group design menggunakan pendekatan kuantitatif, yang dilaksanakan di TK Islam Terpadu At-Taqwa KPAD Geger Kalong Bandung tahun ajaran 2012/2013, dengan populasi sebanyak 32 orang siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, model pembelajaran dengan metode dongeng menggunakan media wayang golek, efektif dalam mengembangkan karakter persahabatan pada anak usia dini. Anak yang mendapatkan penyampaian moral melalui model pembelajaran dengan metode dongeng menggunakan media wayang golek memiliki karakter persahabatan yang lebih tinggi dibandingkan dengan anak yang tidak mendapatkan model pembelajaran dengan metode dongeng dengan menggunakan media wayang golek. Penelitian ini juga menjelaskan mengenai karakter persahabatan anak setelah diberikan perlakuan model pembelajaran dengan metode dongeng menggunakan media wayang golek lebih tinggi dibandingkan sebelum mendapatkan perlakuan dengan model pembelajaran dengan metode dongeng menggunakan media wayang golek. Rekomendasi pada penelitian ini untuk dapat digunakan atau dimanfaatkan oleh kepala sekolah, guru, stakeholder, praktisi pendidikan dan peneliti selanjutnya. Adapun rekomendasi pada penelitian ini diharapkan guru mengimplementasikan model pembelajaran dengan metode dongeng menggunakan media wayang golek secara berkelanjutan agar perkembangan karakter persahabatan anak terus meningkat. Adapun saran bagi peneliti selanjutnya diharapkan di dalam proses pemberian suatu perlakuan dilakukan dalam kurun waktu yang lebih lama, secara berkelanjutan dan di seluruh tingkatan usia. Kata Kunci: Efektivitas, Model Pembelajaran, Metode Dongeng, Wayang Golek, Karakter Persahabatan.

Item Type: Thesis (S2)
Additional Information: No. Panggil T PD
Uncontrolled Keywords: model pembelajaran
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Sekolah Pasca Sarjana > Pendidikan Dasar S-2
Depositing User: Staf Koordinator 2
Date Deposited: 07 Jul 2014 03:53
Last Modified: 07 Jul 2014 03:53
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/7322

Actions (login required)

View Item View Item