PENGUNGKAPAN EKSPRESI MENGENAI FOTO KUCING DI INSTAGRAM

Achmad Fahman Alkahfi, - (2021) PENGUNGKAPAN EKSPRESI MENGENAI FOTO KUCING DI INSTAGRAM. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
S_BSI_1704240_Title.pdf

Download (296kB)
[img] Text
S_BSI_1704240_Chapter1.pdf

Download (115kB)
[img] Text
S_BSI_1704240_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (395kB)
[img] Text
S_BSI_1704240_Chapter3.pdf

Download (681kB)
[img] Text
S_BSI_1704240_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (2MB)
[img] Text
S_BSI_1704240_Chapter5.pdf

Download (248kB)
[img] Text
S_BSI_1704240_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (299kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Munculnya berbagai aplikasi media sosial memudahkan manusia untuk berkomunikasi. Akan tetapi, berkomunikasi menggunakan media sosial tentu berbeda dengan berkomunikasi secara langsung. Perbedaan itu terjadi ketika ingin melibatkan emosi atau ingin mengungkapkan ekspresi melalui media sosial. Banyak penafsiran yang muncul jika salah atau kurang tepat menempatkan unsur nonverbal dalam berkomunikasi menggunakan media sosial ini. Tujuan dari penelitian ini adalah (1)mendeskripsi bentuk pengungkapan ekspresi mengenai foto kucing pada kolom komentar di akun Instagram Meme Comic Indonesia; (2) mendeskripsi jenis tanda yang digunakan sebagai bentuk pengungkapan ekspresi mengenai foto kucing pada kolom komentar di akun Instagram Meme Comic Indonesia; (3)mendeskripsi peran bentuk pengungkapan ekspresi mengenai foto kucing pada kolom komentar di akun Instagram Meme Comic Indonesia; (4) mendeskripsi pergeseran makna pada bentuk pengungkapan ekspresi mengenai foto kucing pada kolom komentar di akun Instagram Meme Comic Indonesia. Teori yang digunakan pada penelitian ini adalah teori semiotika Charles S. Peirce yang membicarakan mengenai proses pemaknaan suatu tanda dan jenis-jenis tanda serta teori komunikasi paradigma Harold Lasswell. Pendekatan yang digunakan pada penelitian ini adalah pendekatan kualitatif karena penelitian ini berisikan deskriptif-deskriptif mengenai peristiwa kreativitas berbahasa atau berkomunikasi. Data yang digunakan sebagai bahan kajian ini adalah bentuk pengungkapan ekspresi mengenai foto kucing pada kolom komentar di akun Instagram Meme Comic Indonesia. Temuan pada penelitian ini berupa bentuk bahasa yang sering digunakan masyarakat ketika ingin mengungkapkan ekspresi. Terdiri atas tiga bentuk, verbal, nonverbal, dan gabungan. Selain itu juga, jenis yang tanda yang menjadi temuan pada penelitian ini, yaitu ikon dan indeks. Peran tanda nonverbal yang ditemukan berupa, pengulangan, berlawanan, pengganti, dan penekanan, sedangkan peran emoji yang ditemukan pada penelitian ini adalah pictogram, ideogram, dan emoticon. Bentuk pergeseran makna yang terjadi pada data bentuk pengungkapan ekspresi pada penelitian ini adalah jenis makna meluas. The emergence of various social media applications makes it easier for humans to communicate. However, communicating using sosail media is certainly different from communicating directly. The different occurs when you want to involve emotions or want to express expressions through social media. Many interpretations that arise if incorrectly or inappropriately place nonverbal elements in communicating using this social media. The purpose of this study are (1) describe the form of expression regarding cat photos in the commnets column on the Meme Comic Indonesia Instagram account; (2) describe the type of sign used as a from of expression regarding the cat photos in the comment column on the Meme Comic Indonesia Instagram account; (3) describe the role of the from of expression regarding the cat photos in the comment column on the Meme Comic Indonesia Instagram account; (4) describe the shift in the meaning in the from of expression regarding the cat photos in the comment column on the Meme Comic Indonesia Instagram account. The theory used in this research is the semiotic theory of Charles S. Peirce which talks about the process of meaning of a sign and the types of signs as well as Harold Lasswell’s paradigm of communication theory. In addition, the approach used in this research is a qualitative approach because this research contains descriptive about the events of language creativity or communication. The data used as material for this study is a from of expressing expression regarding cat photos in the comments column on the Meme Comic Indonesia Instagram account. The findings in this study are in the from of language that is often used by people when they want to express expressions. Consists of three forms, verbal, nonverbal, and combined. In addition, the tyopes of sign that were found in this study, namely icons and indexes. The role of nonverbal signs found in this study were, repetition, opposite, substitution, and emphasis, while the roles of emoji found in this study were pictograms, ideograms, and emoticons. The form of the shift in meaning that occurs in the form of expression in this study is the type of extended meaning.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: komunikasi, emotikon, pergeseran
Subjects: L Education > L Education (General)
P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions: Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra > Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia > Program Studi Bahasa dan Sastra Indonesia (nonpendidikan)
Depositing User: Achmad Fahman Alkahfi
Date Deposited: 28 Sep 2021 07:31
Last Modified: 28 Sep 2021 07:31
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/67814

Actions (login required)

View Item View Item