Budiman Gustiana, - (2021) MODEL INTERAKSI PADA KELUARGA ATLET BULUTANGKIS (Studi Kasus Pada Keluarga Atlet Bulutangkis yang tergabung di PB. Exist Sampurna Sumedang). S2 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
T_PLS_1910112_Title.pdf Download (866kB) |
|
Text
T_PLS_1910112_Chapter1.pdf Download (491kB) |
|
Text
T_PLS_1910112_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (542kB) |
|
Text
T_PLS_1910112_Chapter3.pdf Download (443kB) |
|
Text
T_PLS_1910112_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (872kB) |
|
Text
T_PLS_1910112_Chapter5.pdf Download (285kB) |
|
Text
T_PLS_1910112_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (1MB) |
Abstract
Lingkungan keluarga menjadi salah satu faktor pendukung terhadap keberhasilan atlet. Meskipun dukungan yang diberikan memiliki kecenderungan yang sama akan tetapi raihan prestasi dari atlet tidaklah sama. Tujuan penelitian ini yaitu mendeskripsikan secara mendalam tentang model interaksi yang terjadi pada keluarga atlet bulutangkis untuk menemukan jawaban atas perbedaan capaian prestasi atlet. Penelitian dilakukan terhadap tiga keluarga atlet yang memiliki karakteristik yang berbeda yang tergabung di PB. Exist Sampurna Sumedang. Data dikumpulkan melalui observasi paritipatoris, wawancara mendalam, dan studi dokumentasi. Analisis data yang digunakan yaitu teknis analisis isi kualitatif dan mempertajam hasil analisis dengan software Atlas. Ti dalam mengolah datanya. Peneliti menemukan bahwa 1) pola interaksi keluarga atlet yang berprestasi bagus dapat memenuhi aspek nilai-nilai keluarga, interaksi keluarga dan menerapkan pola asuh demokratis dan dalam beberapa aspek tertentu menggunakan pola asuh otoriter sementara atlet yang kurang berprestasi dapat memenuhi aspek interaksi keluarga, tapi tidak dapat memenui aspek nilai-nilai keluarga dan menerapkan pola interaksi keluarga yang permisif 2) upaya dukungan keluarga atlet berprestasi bagus terletak pada aspek spiritualitas yang baik, gizi makanan dan keterlibatan keluarga dalam mencapai prestasi meskipun aspek fasilitas tidak mendapatkan dengan baik, sedangkan atlet yang kurang berprestasi mendapatkan dukungan orang tua hanya dari aspek fasilitas saja sedangkan aspek gizi makanan, spritualitas dan keterlibatan keluarga tidak terpenuhi dan 3) dampak yang ditimbulkan dari pola interaksi dalam keluarga atlet berprestasi baik adalah aspek pandangan hidup yang mengakibatkan pada kedekatan keluarga menjadi sangat tinggi dan kuat, sedangkan pada atlet kurang berprestasi dampak yang ditimbulkan dari interaksi keluarga yaitu aspek pandangan hidup yang mengakibatkan kedekatan keluarga menjadi rendah dan rapuh. Kata Kunci : model interaksi keluarga, dampak interaksi keluarga ABSTRACT Interaction Model In Badminton Athletes Family (Case Study on the Family of Badminton Athletes who are members of PB. Exist Sampurna Sumedang) Budiman Gustiana (1910112) The family environment is one of the supporting actors for the success of athletes. However, even though the support provided has the same tendency, the achievements of athletes are not the same. The purpose this study is examine in-depth the interaction model that occurs in families to find answers to differences in athletic achievement. The study was conducted on three families of athletes who have different characteristics who are members of PB. Exist Sampurna Sumedang. Data were collected through participatory observation, in-depth interviews, and documentation studies. The data analysis used is qualitative content analysis sharpening the results of the analysis with Atlas.Ti software in processing the data. Researchers found that 1) family interaction patterns of athletes who excel well can fulfill aspects of family values, family interactions and apply democratic parenting and in certain aspects use authoritarian parenting while athletes who lack achievement can fulfill aspects of family interaction, but cannot fulfill aspects of values family and apply permissive family interaction patterns 2) The efforts to support families of well-achieving athletes lie in aspects of good spirituality, food nutrition and family involvement in achieving achievements even though the facilities aspect does not get well, while athletes who lack achievement get parental support only from the aspect of facilities, while aspects of food nutrition, spirituality and family involvement is not fulfilled and 3) The impact caused by the pattern of interaction in the family of good achieving athletes is the aspect of life view which results in family closeness being very high and strong, while for athletes with less achievement the impact of family interaction is the aspect of life view which results in low and fragile family closeness. Keywords: family interaction model, the impact of family interaction
Item Type: | Thesis (S2) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | family interaction model, the impact of family interaction |
Subjects: | H Social Sciences > HQ The family. Marriage. Woman L Education > L Education (General) L Education > LC Special aspects of education |
Divisions: | Sekolah Pasca Sarjana > Pendidikan Luar Sekolah S-2 |
Depositing User: | Budiman Gustiana |
Date Deposited: | 09 Sep 2021 07:15 |
Last Modified: | 09 Sep 2021 07:15 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/66355 |
Actions (login required)
View Item |