Feby Inggriyani, - (2011) HUBUNGAN ANTARA HASIL PELATIHAN MEMBATIK DENGAN MINAT BERWIRAUSAHA IBU RUMAH TANGGA PADA PKBM TIRTASARI KELURAHAN SARIJADI KECAMATAN SUKASARI KOTA BANDUNG. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
s_pls_0703802_table_of_content.pdf Download (244kB) |
|
Text
s_pls_0703802_chapter1.pdf Download (278kB) |
|
Text
s_pls_0703802_chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (312kB) |
|
Text
s_pls_0703802_chapter3.pdf Download (386kB) |
|
Text
s_pls_0703802_chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (916kB) |
|
Text
s_pls_0703802_chapter5.pdf Download (249kB) |
|
Text
s_pls_0703802_bibliography.pdf Download (244kB) |
|
Text
s_pls_0703802_appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (262kB) |
Abstract
Masalah pokok dalam penelitian ini adalah “Bagaimana hubungan antara hasil pelatihan dengan minat berwirausaha ibu rumah tangga peserta pelatihan membatik pada PKBM Tirtasari Kelurahan Sarijadi Kecamatan Sukasari Kota Bandung?”. Tujuan dari penelitian ini yaitu Pertama, untuk memperoleh data tentang hasil pelatihan membatik ibu rumah tangga yang diselenggarakan oleh oleh PKBM Tirtasari. Kedua, memperoleh data tentang minat ibu rumah tangga peserta pelatihan membatik di PKBM Tirtasari untuk berwirausaha. Ketiga, untuk mengetahui hubungan antara hasil pelatihan membatik dengan minat berwirausaha ibu rumah tangga pada PKBM Tirtasari Kelurahan Sarijadi Kecamatan Sukasari Kota Bandung. Penelitian ini dilandasi oleh teori dan konsep hasil belajar, konsep minat, konsep kewirausahaan, konsep minat berwirausaha dan konsep pelatihan. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan metode deskriptif korelasional. Populasi penelitian ini adalah ibu rumah tangga yang mengikuti pelatihan membatik di PKBM Tirtasari. Untuk kepentingan peneliti, sampel sebanyak 33 orang dengan menggunakan teknik simple random sampling. Data utama dikumpulkan melalui angket dan studi kepustakaan. Berdasarkan pengolahan dan analisis data diperoleh hasil penelitian sebagai berikut: (1) hasil pelatihan berada pada kategori tinggi dengan nilai rata-rata sebesar 78,33 atau 78,33% dari skor idealnya dan berdasarkan frekuensi data asfek hasil pelatihan 55% termasuk kategori tinggi. Skor terbesar berada pada tingkat pendidikan SMA yang berusia 25-30 tahun. (2) Minat ibu rumah tangga untuk berwirausaha berada pada kategori sedang dengan nilai rata-rata sebesar 100,97 atau 67,31% dari skor idealnya dan berdasarkan frekuensi data asfek minat berwirausaha 43% termasuk kategori sedang. Skor terbesar berada pada tingkat pendidikan SMA yang berusia 25-30 tahun. (3) Terdapat hubungan yang signifikan antara hasil pelatihan membatik dengan minat berwirausaha ibu rumah tangga pada PKBM Tirtasari Kelurahan Sarijadi Kecamatan Sukasari Kota Bandung dengan keeratan hubungan diantara kedua variabel berkategori sedang dan koefisien korelasi (r) sebesar 0,426. Ini diperkuat dengan hasil uji t untuk db=N-2=31 dengan kesalahan 5% (taraf signifikansi 95%) terbukti bahwa t hitung lebih besar dari t tabel atau 2,640 > 1,697, maka hipotesis alternatif (Ha) diterima. Pola hubungan bersifat linier dengan persamaan regresi linier sederhana . Variabel hasil pelatihan memiliki kontribusi sebesar 18,32% terhadap minat berwirausahanya. Artinya hasil pelatihan memiliki kontribusi sangat rendah terhadap minat berwirausaha ibu rumah tangga peserta pelatihan membatik. Kesimpulan dalam penelitian ini terdapat hubungan yang signifikan antara hasil pelatihan membatik dengan minat berwirausaha ibu rumah tangga pada PKBM Tirtasari Kelurahan Sarijadi Kecamatan Sukasari Kota Bandung dengan korelasi sedang.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | hasil pelatihan, minat berwirausaha, membatik. |
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce L Education > LC Special aspects of education N Fine Arts > ND Painting |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah |
Depositing User: | Cintami Purnama Rimba |
Date Deposited: | 04 Aug 2023 08:29 |
Last Modified: | 04 Aug 2023 08:29 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/63217 |
Actions (login required)
View Item |