Rini Yusnita, - (2010) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING TEKNIK JIGSAW UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN IPA MATERI PERISTIWA ALAM DI KELAS V SDN BANYUHURIP KECAMATAN LEMBANG. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
s_pgsd_0604397_table_of_content.pdf Download (253kB) |
|
Text
s_pgsd_0604397_chapter1.pdf Download (277kB) |
|
Text
s_pgsd_0604397_chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (2kB) |
|
Text
s_pgsd_0604397_chapter3.pdf Download (267kB) |
|
Text
s_pgsd_0604397_chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (416kB) |
|
Text
s_pgsd_0604397_chapter5.pdf Download (246kB) |
|
Text
s_pgsd_0604397_bibliography.pdf Download (242kB) |
|
Text
s_pgsd_0604397_appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (237kB) |
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh hasil observasi awal yang dilakukan pada SDN Banyuhurip Lembang bahwa pembelajaran IPA di SDN Banyuhurip Lembang yang dilakukan secara konvensional, yang berakibat pada aktivitas siswa yang kurang muncul sehingga hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA masih rendah dari mata pelajaran lain. Nilai rata-rata siswa pada mata pelajaran IPA semester 1 tahun ajaran 2009/2010 adalah 5,3. Berdasarkan hal tersebut, salah satu upaya untuk memperbaiki dan meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA yaitu dengan menerapkan model pembelajaran cooperative learning teknik jigsaw. Berdasarkan latar belakang masalah diatas, munculah beberapa permasalahan yaitu (1) Bagaimana rencana pelaksanaan pembelajaran pada penerapan model pembelajaran Cooperative Learning teknik Jigsaw dalam pembelajaran IPA pada materi peristiwa alam di kelas V SD Banyuhurip? (2) Bagaimana pelaksanaan penerapan model Cooperative Learning teknik Jigsaw dalam pembelajaran IPA pada materi peristiwa alam di kelas V SD Banyuhurip? (3) Bagaimana hasil belajar siswa kelas V SD Banyuhurip dalam pembelajaran IPA pada materi peristiwa alam dengan menerapkan model pembelajaran Cooperative Learning teknik Jigsaw? Dalm proses pembelajaran Cooperative Learning teknik Jigsaw, siswa membentuk kelompok yang terdiri atas 4-5 orang yang heterogen baik jenis kelamin maupun kemampuan akademiknya. Konsep pembelajarn diberikan kepada setiap kelompok dalam bentuk lembar permasalahan yang berbeda. Model penelitian yang digunakan adalah model penelitian tindakan kelas (PTK) yang dikembangkan oleh Kemmis dan MC Tagart dengan menggunakan empat komponen penelitian tindakan yaitu perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi dalam suatu sistem spiral yang saling terkait. Refleksi dilakukan disetiap akhir siklus yang kemudian dijadikan acuan untuk memperbaiki dan menyusun rencana pembelajaran pada siklus-siklus berikutnya Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar setelah dilakukan pembelajaran dengan skor gain rata-rata siklus 1 (24,6), siklus 2 (29,1), siklus 3 (32,72). Kesimpulan yang dapat diambil dari penelitian ini adalah penggunan model pembelajaran Cooperative Learning teknik Jigsaw pada mata pelajaran IPA dikelas V sekolah dasar terbukti efektif dalam meningkatkan hasil belajar siswa dan menanamkan serta mengembangkan sikap sosial dan prilaku sosial siswa dalam belajar kelompok.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Teknik Jigsaw, Hasil Belajar, Materi Peristiwa Alam |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pedagogik > PGSD Bumi Siliwangi |
Depositing User: | Fadilla Selsha Amanda |
Date Deposited: | 29 Jul 2021 01:27 |
Last Modified: | 29 Jul 2021 01:27 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/61580 |
Actions (login required)
View Item |