PENGEMBANGAN PROGRAM PEMBELAJARAN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN AWAL MENGAJAR CALON GURU FISIKA

Lia Yuliati, - (2005) PENGEMBANGAN PROGRAM PEMBELAJARAN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN AWAL MENGAJAR CALON GURU FISIKA. S3 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
D_IPA_029772_table_of_content.pdf

Download (271kB)
[img] Text
D_IPA_029772_chapter1.pdf

Download (731kB)
[img] Text
D_IPA_029772_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
D_IPA_029772_chapter3.pdf

Download (880kB)
[img] Text
D_IPA_029772_chapter4a.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (40kB)
[img] Text
D_IPA_029772_bibliography.pdf

Download (364kB)
[img] Text
D_IPA_029772_appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Studi untuk menemukan program pembelajaran yang dapat meningkatkan kemampuan awal mengajar calon guru fisika dilakukan terhadap calon guru fisika di suatu LPTEC selama 12 bulan dengan melibatkan 22 orang calon guru pada saat ujicoba dan 46 orang calon guru pada saat validasi Desain research and development digunakan dengan empat tahap, yaitu 1) studi pendahuluan; 2) perancangan program; 3) pengembangan program; dan 4) validasi program. Data penelitian meliputi pelaksanaan program, skor nilai tes teori pembelajaran fisika, skor tes penguasaan konsep fisika, skor praktek mengajar, nilai aktivitas calon guru, dan nilai tugas. Data dikumpulkan dengan menggunakan lembar observasi, tes, portofolio, angket dan catatan lapangan. Analisis data dilakukan dengan analisis gain score ternormalisasi dan uji z. Penelitian menghasilkan Program Pembelajaran Berbasis Inkuiri (PPBI) yang terdiri dari komponen Desain, Implementasi, dan Evaluasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PPBI efektif untuk meningkatkan penguasaan teori pembelajaran (<g> -- 0,34), kemampuan merancang pembelajaran, kemampuan melaksanakan pembelajaran, kemampuan mengevaluasi pembelajaran, kemampuan bertanya dan keterampilan proses sains calon guru fisika. Respons calon guru menunjukkan bahwa sebagian besar calon guru menyatakan setuju terhadap implementasi PPBI yang menggunakan model pembelajaran berbasis inkuiri, yang mencakup model siklus belajar {the 5 E Learning Cycle Model), demonstrasi, simulasi dan praktek mengajar. Karakteristik yang menunjukkan keunggulan PPBI adalah a) pengembangan program pembelajaran dilakukan dengan mengintegrasikan konsep fisika dengan pengetahuan cara mengajarkannya, memberikan contoh konkrit tentang penerapan metode/pendekatan pembelajaran fisika, membahas teori pembelajaran secara rinci, dan latihan menerapkan metode/pendekatan pembelajaran; b) kemampuan mengajar dalam PPBI dikembangkan berdasarkan kebutuhan lapangan yang dipadukan dengan standar kompetensi guru pemula; c) pembelajaran yang diterapkan berpusat pada kegiatan calon guru; dan d) pemberian tugas terstruktur dalam PPBI menunjukkan tugas-tugas guru di sekolah. Keterbatasan PPBI adalah a) persiapan dan pelaksanaan program membutuhkan banyak waktu, oleh karena itu perlu pengaturan alokasi waktu pembelajaran; b) selama perkuliahan, calon guru membutuhkan bimbingan secara intensif dari dosen; c) hanya cocok untuk kelas kecil (n<25).

Item Type: Thesis (S3)
Uncontrolled Keywords: Program Pembelajaran, Kemampuan Mengajar
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Sekolah Pasca Sarjana > Pendidikan IPA S-3
Depositing User: Fadilla Selsha Amanda
Date Deposited: 01 Dec 2020 07:03
Last Modified: 01 Dec 2020 07:03
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/56502

Actions (login required)

View Item View Item