PENGARUH TINGKAT RISIKO PEMBIAYAAN AKAD MURABAHAH, MUSYARAKAH, DAN MUDHARABAH TERHADAP PROFITABILITAS BPRS DI INDONESIA TAHUN 2011-2019

    Silvia Isfiyanti, - (2020) PENGARUH TINGKAT RISIKO PEMBIAYAAN AKAD MURABAHAH, MUSYARAKAH, DAN MUDHARABAH TERHADAP PROFITABILITAS BPRS DI INDONESIA TAHUN 2011-2019. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

    Abstract

    Profitabilitas merupakan kemampuan perusahaan dalam menghasilkan besarnya laba untuk menentukan kinerja keuangan perusahaanya. Perkembangan Non Performing Financing di BPRS berada pada rasio yang cukup tinggi, selain itu perkembangan Return on Assets berfluktuatif namun cenderung menurun. Hal ini mengindikasikan adanya permasalahan yang dihadapi BPRS dalam memaksimalkan laba yang akan diperolehnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh risiko pembiayaan (NPF) Murabahah, risiko pembiayaan (NPF) Musyarakah, dan risiko pembiayaan (NPF) Mudharabah terhadap Return on Asset (ROA) BPRS di Indonesia Tahun 2011-2019. Metode peneltian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa risiko pembiayaan (NPF) akad Murabahah, Musyarakah, dan Mudharabah berpengaruh secara bersama-sama terhadap ROA. Secara parsial menunjukan hasil risiko pembiayaan akad Murabahah berpengaruh dan signifikan terhadap ROA dengan arah yang negatif, sedangkan risiko pembiayaan akad Musyarakah berpengaruh dan tidak signifikan terhadap ROA dengan arah yang positif, selain itu risiko pembiayaan Mudharabah berpengaruh dan signifikan terhadap ROA dengan arah yang positif. Temuan penelitian ini menghasilkan implikasi apabila risiko pembiayaan pada akad Murabahah, Musyarakah, dan Mudharabah mengalami kenaikan maka Return on Asset akan mengalami penurunan, jika dibiarkan akan mempengaruhi kinerja keuangan perusahaan serta market share perbankan syariah.

    Profitability is the ability of the company to generate profits to determine the company's financial performance. The development of Non Performing Financing at BPRS is in high ratio, besides that the development of Return on Assets fluctuates but tends to decline. This indicates the existence of problems faced by BPRS in maximizing the profit to be obtained. This study aims to determine the effect of Murabahah financing (NPF), Musyarakah financing (NPF), and Mudharabah financing (NPF) risks on BPRS Return on Assets (ROA) in Indonesia in 2011-2019. The research method that used is a quantitative method using multiple linear regression analysis. The results showed that the financing risk (NPF) of the Murabahah, Musyarakah, and Mudharabah effect on ROA. Partially, the risk of Murabahah financing results on it has a significant effect on ROA in a negative direction, while the risk of Musyarakah financing has no significant effect on ROA in a positive direction, besides the risk of Mudharabah financing has a significant and significant effect on ROA in a positive direction. The findings of this study produce implications whether the financing risk on the Murabahah, Musyarakah, and Mudharabah financing increases, the Return on Assets will decrease, and if it lefts unchecked will affect the financial performance of the company and the market share of Islamic banking.

    [thumbnail of S_EKI_1601337_Title.pdf] Text
    S_EKI_1601337_Title.pdf

    Download (201kB)
    [thumbnail of S_EKI_1601337_Chapter1.pdf] Text
    S_EKI_1601337_Chapter1.pdf

    Download (231kB)
    [thumbnail of S_EKI_1601337_Chapter2.pdf] Text
    S_EKI_1601337_Chapter2.pdf
    Restricted to Staf Perpustakaan

    Download (586kB)
    [thumbnail of S_EKI_1601337_Chapter3.pdf] Text
    S_EKI_1601337_Chapter3.pdf

    Download (266kB)
    [thumbnail of S_EKI_1601337_Chapter4.pdf] Text
    S_EKI_1601337_Chapter4.pdf
    Restricted to Staf Perpustakaan

    Download (360kB)
    [thumbnail of S_EKI_1601337_Chapter5.pdf] Text
    S_EKI_1601337_Chapter5.pdf

    Download (84kB)
    [thumbnail of S_EKI_1601337_Appendix.pdf] Text
    S_EKI_1601337_Appendix.pdf
    Restricted to Staf Perpustakaan

    Download (2MB)
    Official URL: http://repository.upi.edu/
    Item Type: Thesis (S1)
    Additional Information: No Panggil : S EKI SIL p-2020; NIM :1601337
    Uncontrolled Keywords: Profitabilitas, ROA, Non Performing Financing, Murabahah, Musyarakah, Mudharabah
    Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
    L Education > L Education (General)
    Divisions: Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis > Ilmu Ekonomi dan Keuangan Islam
    Depositing User: Silvia Isfiyanti
    Date Deposited: 21 Sep 2020 04:38
    Last Modified: 21 Sep 2020 04:38
    URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/53343

    Actions (login required)

    View Item View Item