CAIRAN IONIK 1-BENZIL-3-METILBENZIMIDAZOLIUM ASETAT DAN 1-BENZIL-3-METILBENZOTRIAZOLIUM ASETAT SEBAGAI BAHAN PEREKAT BAMBU LAMINAR BEBAS FORMALDEHIDA: STUDI LITERATUR DAN ANALISIS TEKNO EKONOMI

Puspa Sari Dewi, Puspa Sari (2020) CAIRAN IONIK 1-BENZIL-3-METILBENZIMIDAZOLIUM ASETAT DAN 1-BENZIL-3-METILBENZOTRIAZOLIUM ASETAT SEBAGAI BAHAN PEREKAT BAMBU LAMINAR BEBAS FORMALDEHIDA: STUDI LITERATUR DAN ANALISIS TEKNO EKONOMI. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
S_KIM_1604495_Title.pdf

Download (586kB)
[img] Text
S_KIM_1604495_Chapter1.pdf

Download (197kB)
[img] Text
S_KIM_1604495_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (120kB)
[img] Text
S_KIM_1604495_Chapter3.pdf

Download (634kB)
[img] Text
S_KIM_1604495_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
S_KIM_1604495_Chapter5.pdf

Download (179kB)
[img] Text
S_KIM_1604495_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (71kB)
Official URL: http://perpustakaan.upi.edu

Abstract

ABSTRAK Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi dan menganalisis kemampuan cairan ionik 1-benzil-3-metil-benzotriazolium asetat dan 1-benzil-3-metil-benzimidazolium asetat sebagai bahan perekat bambu laminar dan mengevaluasi dan menganalisis produksi bahan perekat tersebut dari dua perspektif, yaitu analisis teknik dan evaluasi ekonomi. Penelitian dilakukan berbasis studi literatur menggunakan data sekunder dan pemodelan; dan analisis teknoekonomi. Studi literatur dilakukan dengan metode narrative review terhadap 50 artikel jurnal rujukan. Pemodelan dilakukan dengan menggunakan software “Chemaxon” untuk mendapatkan perhitungan halangan sterik, dan polarisabilitas dari cairan ionik 1-benzil-3-metil-benzotriazolium asetat dan 1-benzil-3-metil-benzimidazolium asetat. Analisis teknoekonomi dilakukan dengan analisis process flow diagram dan perhitungan ekonomi seperti gross profit margin, payback period, dan net present value, dan beberapa simulasi berbagai keadaan produksi. Dari hasil studi literatur, diprediksi bahwa 1-benzil-3-metil-benzimidazolium asetat dapat melarutkan selulosa dan menjadi bahan perekat yang lebih baik daripada 1-n-butil-3-metilimidazolium. Cairan ionik 1-benzil-3-metil-benzotriazolium asetat diprediksi memiliki kemampuan perekatan yang tidak sebaik bahan perekat berbasis 1-benzil-3-metil-benzimidazolium asetat. Hasil studi literatur lainnya adalah kondisi optimum perbandingan massa komposisi bahan perekat yaitu cairan ionik : d-glukosa : air adalah 9 : 3 : 2 dan curing menggunakan metode hot pressing pada 180°C dengan tekanan 2,9 MPa dan waktu 60 menit. Analisis teknoekonomi menunjukkan bahwa penggunaan cairan ionik 1-benzil-3-metil-benzimidazolium asetat lebih profitable daripada 1-benzil-3-metil-benzotiazolium asetat. Dilihat dari perspektif ekonomi dan kimia, perekat berbasis cairan ionik 1-benzil-3-metil benzimidazolium asetat dinilai lebih menguntungkan karena lebih profitable dan performa perekatannya yang lebih baik dibandingkan dengan 1-benzil-3-metil benzotriazolium asetat. Studi lebih lanjut dan eksperimen harus dilakukan untuk mengonfirmasi hasil-hasil analisis ini. Studi ini dapat menjadi landasan dasar pengembangan perekat berbasis cairan ionik. Kata kunci: bahan perekat, perekat bambu laminar, cairan ionik, studi literatur, dan evaluasi ekonomi ABSTRACT The purpose of this study is to evaluate and analyze the ability of 1-benzyl-3-methyl-benzotriazolium acetate and 1-benzyl-3-methyl-benzimidazolium acetate as a laminar bamboo adhesive and evaluate and analyze the production of the adhesive from two perspectives, namely technical analysis and economic evaluation. The study was conducted based on literature studies using secondary data and modeling; and technoeconomic analysis. Literature study was conducted using the narrative review method of 50 referral journal articles. Modeling is done by using the software "Chemaxon" to get the calculation of steric hindrance, and polarisability of 1-benzyl-3-methyl-benzotriazolium acetate and 1-benzyl-3-methyl-benzimidazolium acetate liquid. Technoeconomic analysis is done by analyzing process flow diagrams and economic calculations such as gross profit margin, payback period, and net present value, and some simulations of various production conditions. From the results of literature studies, it is predicted that 1-benzyl-3-methyl-benzimidazolium acetate can dissolve cellulose and become a better adhesive than 1-n-butyl-3-methylimidazolium. I-1-benzyl-3-methyl-benzotriazolium acetate liquid is predicted to have adhesion ability that is not as good as 1-benzyl-3-methyl-benzimidazolium acetate based adhesives. The results of other literature studies are the optimum conditions for mass comparison of the composition of the adhesive material namely ionic liquid: d-glucose: water is 9: 3: 2 and curing using the hot pressing method at 180°C with a pressure of 2.9 MPa and a time of 60 minutes. Technoeconomic analysis shows that the use of 1-benzyl-3-methyl-benzimidazolium acetate ionic liquid is more profitable than 1-benzyl-3-methyl-benzotiazolium acetate. Viewed from an economic and chemical perspective, 1-benzyl-3-methyl benzimidazolium acetate ionic liquid adhesives are considered more profitable because they are more profitable and have better adhesion performance compared to 1-benzyl-3-methyl benzotriazolium acetate. Further studies and experiments must be carried out to confirm the results of this analysis. This study can be the basis for the development of ionic liquid based adhesives.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: No panggil : S KIM PUS c-2020; NIM :1604495
Uncontrolled Keywords: Bahan perekat, perekat bambu laminar, cairan ionik, studi literatur, dan evaluasi ekonomi
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Kimia > Program Studi Kimia (non kependidikan)
Depositing User: Puspa Sari Dewi
Date Deposited: 08 Sep 2020 01:45
Last Modified: 08 Sep 2020 01:45
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/52434

Actions (login required)

View Item View Item