PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN SISWA PADA MATERI KESEBANGUNAN (Penelitian Eksperimen pada Siswa Kelas V SD Negeri Cimara dan SD Negeri 2 Paniis Kecamatan Pasawahan Kabupaten Kuningan)

Hardiyanti, Indri Indha (2013) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN SISWA PADA MATERI KESEBANGUNAN (Penelitian Eksperimen pada Siswa Kelas V SD Negeri Cimara dan SD Negeri 2 Paniis Kecamatan Pasawahan Kabupaten Kuningan). S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
s_pgsd_kelas_0903167_title.pdf

Download (310kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_pgsd_kelas_0903167_table_of_content.pdf

Download (278kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_pgsd_kelas_0903167_chapter1.pdf

Download (240kB) | Preview
[img] Text
s_pgsd_kelas_0903167_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (442kB)
[img]
Preview
Text
s_pgsd_kelas_0903167_chapter3.pdf

Download (598kB) | Preview
[img] Text
s_pgsd_kelas_0903167_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (596kB)
[img]
Preview
Text
s_pgsd_kelas_0903167_chapter5.pdf

Download (210kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_pgsd_kelas_0903167_bibliography.pdf

Download (349kB) | Preview
[img] Text
s_pgsd_kelas_0903167_appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (559kB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kesulitan siswa untuk memahami konsep kesebangunan. Untuk itu, dilakukan penelitian pembelajaran matematika dengan model pembelajaran CTL yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman siswa pada materi kesebangunan. Metode penelitian yang digunkaan adalah metode eksperimen dengan desain kelompok kontrol pretes-postes. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas V di Kecamatan Pasawahan Kabupaten Kuningan yang termasuk kelompok sedang, sedangkan sampelnya adalah siswa kelas V SD Negeri Cimara sebagai kelas eksperimen dan siswa kelas V SD Negeri 2 Paniis sebagai kontrol. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes kemampuan pemahaman matematik, dan nontes yang digunakan adalah lembar observasi aktivitas siswa, wawancara, dan jurnal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran CTL dapat meningkatkan kemampuan pemahaman siswa dengan perhitungan menggunkan uji U didapatkan nilai signifikansi (One Tailed) = 0,000 kurang dari α, maka H0 ditolak. Pembelajaran konvensioanal dapat meningkatkan pemahaman siswa dengan perhitungan menggunakan uji U didapatkan nilai signifikansi (One Tailed) = 0,000 kurang dari α, maka H0 ditolak. Peningkatan kemampuan pemahaman siswa pada materi kesebangunan yang pembelajarannya menggunakan model pembelajaran CTL lebih baik daripada siswa yang menggunakan model pembelajaran konvensional dengan perhitungan menggunakan uji U didapatkan nilai signifikansi (One Tailed) = 0,0035 kurang dari α, maka H0 ditolak. Terdapat perbedaan peningkatan pemahaman siswa kelas V kelompok unggul, papak, dan asor pada materi kesebangunan yang menggunakan model pembelajaran CTL dengan perhitungan menggunakan uji One-Way ANOVA didapatkan nilai signifikansi 0,000 kurang dari α, maka H0 ditolak. Hasil aktivitas siswa pada kelas eksperimen pada pertemuan ke-1 dan ke-2 mencapai rata-rata 75,63% dengan interpretasi baik. Hasil aktivitas siswa pada kelas kontrol pada pertemuan ke-1 dan ke-2 mencapai rata-rata 74,31% dengan interpretasi baik. Respon siswa dari hasil jurnal dan wawancara pada kelas eksperimen terhadap pembelajaran CTL memberi respon positif sebesar 100% dan respon siswa di kelas kontrol terhadap pembelajaran konvensional memberikan respon positif sebesar 71,9%. Berdasarkan data yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa pembelajaran CTL dan pembelajaran konvensional dapat meningkatkan pemahaman siawa. Disarankan dalam pembelajaran guru dapat mengembangkan kemampuan siswa.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Universitas Pendidikan Indonesia > UPI Kampus Sumedang > PGSD Kelas UPI Kampus Sumedang
Divisions: UPI Kampus Sumedang > PGSD Kelas UPI Kampus Sumedang
Depositing User: UPI Kampus Sumedang
Date Deposited: 20 Jan 2014 01:05
Last Modified: 20 Jan 2014 01:05
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/5230

Actions (login required)

View Item View Item