PENGARUH LATIHAN RILEKSASI PROGRESIF TERHADAP PENGENDALIAN EMOSI PADA ATLET SEPAK BOLA

    Muhamad Rifqi Nur Said, - (2019) PENGARUH LATIHAN RILEKSASI PROGRESIF TERHADAP PENGENDALIAN EMOSI PADA ATLET SEPAK BOLA. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

    Abstract

    Permasalahan yang menjadi acuan dalam penelitian ini adalah apakah latihan rileksasi memberikan pengaruh yang signifikan terhadap pengendalian emosi pada atlet sepak bola Sultan Muda FC. Kota Bandung?. Berdasarkan permasalahan di atas maka, tujuan dalam penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh yang signifikan dari latihan rileksasi progresif terhadap pengendalian emosi pada atlet sepak bola Sultan Muda FC. Kota Bandung. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah terdapat pengaruh yang signifikan dari latihan rileksasi terhadap pengendalian emosi pada atlet sepak bola Sultan Muda FC. Kota Bandung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen. Adapun pengambilan sampel dalam penelitian menggunakan teknik total sampling, dengan jumlah sampel sebanyak 25 orang para atlet sepak bola Sultan Muda FC. Kota Bandung. Alat pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah instrumen untuk mengetahui pengendalian emosi pada atlet sepak bola menggunakan bentuk angket tertutup. Berdasarkan hasil pengolahan dan analisis data, maka kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah latihan relaksasi otot progresif memberikan pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan pengendalian emosi pada atlet sepak bola Sultan Muda FC. Kota Bandung.

    [thumbnail of S_KOR_1405150_Title.pdf] Text
    S_KOR_1405150_Title.pdf

    Download (156kB)
    [thumbnail of S_KOR_1405150_Chapter1.pdf] Text
    S_KOR_1405150_Chapter1.pdf

    Download (131kB)
    [thumbnail of S_KOR_1405150_Chapter2.pdf] Text
    S_KOR_1405150_Chapter2.pdf
    Restricted to Staf Perpustakaan

    Download (312kB)
    [thumbnail of S_KOR_1405150_Chapter3.pdf] Text
    S_KOR_1405150_Chapter3.pdf

    Download (346kB)
    [thumbnail of S_KOR_1405150_Chapter4.pdf] Text
    S_KOR_1405150_Chapter4.pdf
    Restricted to Staf Perpustakaan

    Download (149kB)
    [thumbnail of S_KOR_1405150_Chapter5.pdf] Text
    S_KOR_1405150_Chapter5.pdf

    Download (52kB)
    [thumbnail of S_KOR_1405150_Appendix.pdf] Text
    S_KOR_1405150_Appendix.pdf
    Restricted to Staf Perpustakaan

    Download (126kB)
    Official URL: http://repository.upi.edu
    Item Type: Thesis (S1)
    Additional Information: No. Panggil: S KOR MUH p-2019; Pembimbing: I. Muhamad Tafaqur; NIM: 1405150
    Uncontrolled Keywords: -
    Subjects: L Education > L Education (General)
    Divisions: Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan > Jurusan Pendidikan Kepelatihan
    Depositing User: Santi Santika
    Date Deposited: 19 May 2020 17:21
    Last Modified: 19 May 2020 17:21
    URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/48795

    Actions (login required)

    View Item View Item