PERKEMBANGAN KESENIAN GENJRING BUROK DI KABUPATEN CIREBON: Suatu Tinjauan Sosial Budaya Tahun 1971-2002.

Murniasari, Neneng Yessi (2013) PERKEMBANGAN KESENIAN GENJRING BUROK DI KABUPATEN CIREBON: Suatu Tinjauan Sosial Budaya Tahun 1971-2002. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
S_SEJ_0601609_TITLE.pdf

Download (336kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_SEJ_0601609_ABSTRACT.pdf

Download (183kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_SEJ_0601609_TABLE OF CONTENT.pdf

Download (227kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_SEJ_0601609_CHAPTER1.pdf

Download (340kB) | Preview
[img] Text
S_SEJ_0601609_CHAPTER2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (386kB)
[img]
Preview
Text
S_SEJ_0601609_CHAPTER3.pdf

Download (351kB) | Preview
[img] Text
S_SEJ_0601609_CHAPTER4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (601kB)
[img]
Preview
Text
S_SEJ_0601609_CHAPTER5.pdf

Download (190kB) | Preview
[img]
Preview
Text
S_SEJ_0601609_BIBLIOGRAPHY.pdf

Download (262kB) | Preview

Abstract

Skripsi ini berjudul PERKEMBANGAN KESENIAN GENJRING BUROK DI KABUPATEN CIREBON: Suatu Tinjauan Sosial Budaya Tahun 1971-2002. Penelitian ini bertolak dari kekhawatiran penulis terhadap kesenian Genjring Burok yang hampir punah, untuk itu diperlukan upaya untuk mempertahankan seni tradisi tersebut agar tetap bertahan di tengah-tengah seni modern yang berkembang dalam masyarakat. Permasalahan yang dibahas dalam skripsi ini mengenai keberadaan kesenian tradisional Genjring Burok di Kabupaten Cirebon mulai dari latar belakang lahirnya kesenian Genjring Burok, perkembangannya, tanggapan masyarakat terhadap Kesenian Genjring Burok, serta upaya seniman dan pemerintah Kabupaten Cirebon dalam melestarikan Kesenian Genjring Burok. Kajian ini lebih difokuskan pada tahun 1971-2002 karena pada periode tersebut terjadi dinamika dalam perkembangan kesenian Genjring Burok. Dalam penyusunan skripsi ini, penulis menggunakan metode kualitatif yang bersifat deskriptif. Penulis juga menggunakan pendekatan interdisipliner yaitu dengan dibantu oleh ilmu Sosiologi dan Antropologi dalam mengkaji permasalahan yang diteliti. Selain itu, penulis sangat tergantung pada penggunaan sejarah lisan (oral history) melalui teknik wawancara. Hal ini dilakukan karena terbatasnya sumber tertulis dalam mengkaji perkembangan kesenian Genjring Burok yang ada di Kabupaten Cirebon. Hasil penelitian menunjukan bahwa Kesenian Genjring Burok di Kabupaten Cirebon merupakan kesenian tradisional yang diwariskan secara turun temurun. Latar belakang lahirnya kesenian ini belum diketahui secara pasti. Kesenian Genjring Burok dalam perkembangannya mengalami pergeseran fungsi, pementasan Kesenian Genjring Burok yang dulu digunakan sebagai cara untuk menyebarkan agama Islam kini hanya bersifat hiburan yang dalam hal ini erat kaitannya dengan nilai ekonomis. Dalam perkembangannya Kesenian Genjring Burok mengalami kemunduran, hal tersebut tidak terlepas dari perubahan zaman. Sebagian masyarakat seleranya mulai beralih pada seni modern. Tanggapan masayarakat terhadap kesenian ini cukup positif dan masih memperhatikan keberadaan kesenian ini sebagai bagian dari kehidupan masyarakat Kabupaten Cirebon. Rekomendasi penulis dalam hal perkembangan Kesenian Genjring Burok ini salah satunya adalah seniman Genjring Burok berusaha mempertahankan Kesenian Genjring Burok salah satunya dengan sistem pewarisan dan dapat memodifikasi kesenian ini sehingga para penikmatnya dapat menyukai pertunjukan Kesenian Genjring Burok. Pengembangan dan pelestarian kesenian Genjring Burok saat ini perlu dilakukan dengan cara mensosialisasikan kepada masyarakat luas khususnya generasi muda pemerintah lebih memperhatikan organisasi-organisasi kesenian, khususnya kesenian Genjring Burok hal ini juga dilakukan agar kesenian Genjring Burok tetap terjaga kelestariannya sebagai kesenian khas Kabupaten Cirebon.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Universitas Pendidikan Indonesia > Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Pendidikan Sejarah
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Pendidikan Sejarah
Depositing User: Riki N Library ICT
Date Deposited: 27 Aug 2013 07:42
Last Modified: 27 Aug 2013 07:42
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/431

Actions (login required)

View Item View Item