Cucu Widaty, - (2018) PENINGKATAN SUMBER DAYA MASYARAKAT PETANI DESA MELALUI PROGRAM PONDOK PESANTREN PETANI NUSANTARA DI DESA PALEDAH KECAMATAN PADAHERANG KABUPATEN PANGANDARAN. S2 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Penelitian ini memaparkan mengenai pemberdayaan masyarakat petani melalui program Pondok Pesantren Petani Nusantara di Desa Paledah Kecamatan Padaherang Kabupaten Pangandaran. Hal ini dilatarbelakangi karena kehidupan masyarakat petani yang mengalami berbagai permasalahan, seperti beralihnya mata pencaharian petani akibat modernisasi, tingginya angka petani yang miskin, serta pendidikan yang rendah sehingga petani belum berdaya dan belum memiliki kemandirian. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Alat pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan studi. Hasil penelitian yaitu: (1) Awal mula terbentuknya program Pondok Pesantren Petani Nusantara pada tahun 2004 merupakan gagasan dan cita-cita para petani di desa Paledah yang ingin memajukan potensinya agar lebih maju dan sejahtera. Terbukti dengan tiga program unggulannya yang terus berkembang hingga kini, yaitu Kelompok Tani Sejahtera (KTS), Kelompok Wanita Tani (KWT), dan Pelatihan Anak Tani Remaja (PATRA) dengan berbagai kegiatan rutin di setiap kelompok tersebut., (2) Hambatan yang dialami yaitu: anggota yang mempunyai kepentingan dan kesibukan lain, adanya petani yang kurang peduli dan tidak mendukung program, faktor usia dan pendidikan, petani yang sulit menerima inovasi baru, urbanisasi, modernisasi, pendanaan, serta konflik., (3) Manfaat yang diperoleh petani yaitu: kesejahteraan yang membaik, minat bertani meningkat, semakin semangat bertani karena rasa solidaritas kuat, kemampuan individual meningkat, menambah wawasan pengetahuan dan keterampilan bertani., (4) Peran pemerintah terkait dalam mendukung program tersebut dengan menyediakan berbagai sarana dan prasarana, serta melakukan monitoring dan evaluasi.-- This study describes the empowerment program of farmer communities through the farmers' program of Pondok Pesantren Petani in Paledah, Padaherang-Pangandaran. This is motivated by the lives of people who experience various problems, such as the shifting of farmers' livelihoods due to modernization, the numbers of poor farmers, and also very low education for farmers who are powerless and do not have independence. The research method used in this study is a descriptive method with a qualitative approach. The data tools used are diagnostics, interviews and studies. The results of the study are: (1) The beginning of the formation of the Pondok Pesantren Petani Nusantara program in 2004 was the idea and aspirations of the farmers in Paledah village who wanted to advance their potential to be more advanced and prosperous. Evidenced by the three excellent programs that continue to grow until now, namely the kelompok Petani Sejahtera (KTS), Kelompok Wanita Tani (KWT), and Pelatihan Anak Tani Remaja (PATRA) with various routine activities in each group., (2) Obstacles experienced namely: members who have other interests and activities, namely farmers who do not care and do not support programs, problems and education, farmers who are difficult to accept new innovations, urbanization, modernization, facilities, and conflict., (3) Benefits obtained by farmers are: improved welfare, growing interest in farming, more passion for farming because of a strong sense of solidarity, increased individual ability, increased insight and farming skills., (4) The role of the relevant government in supporting the program by providing various facilities and infrastructure, and conducting monitoring and evaluation.
![]() |
Text
T_PSOS_1603021_Title.pdf Download (530kB) |
![]() |
Text
T_PSOS_1603021_Abstract.pdf Download (189kB) |
![]() |
Text
T_PSOS_1603021_Table_Of_Content.pdf Download (302kB) |
![]() |
Text
T_PSOS_1603021_Chapter1.pdf Download (355kB) |
![]() |
Text
T_PSOS_1603021_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (593kB) |
![]() |
Text
T_PSOS_1603021_Chapter3.pdf Download (406kB) |
![]() |
Text
T_PSOS_1603021_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (1MB) |
![]() |
Text
T_PSOS_1603021_Chapter5.pdf Download (312kB) |
![]() |
Text
T_PSOS_1603021_Bilbiography.pdf Download (328kB) |
![]() |
Text
T_PSOS_1603021_Appendix1.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (189kB) |
![]() |
Text
T_PSOS_1603021_Appendix2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (192kB) |
![]() |
Text
T_PSOS_1603021_Appendix3.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (217kB) |
Item Type: | Thesis (S2) |
---|---|
Additional Information: | No. Panggil : T PESOS CUC p-2018; Pembimbing : I. Siti Komariah, II. Wilodati; NIM : 1603021 |
Uncontrolled Keywords: | pemberdayaan masyarakat, petani desa, Pondok Pesantren Petani nusantara.-- community empowerment, village farmers |
Subjects: | H Social Sciences > HM Sociology H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform |
Divisions: | Sekolah Pasca Sarjana > Pendidikan Sosiologi S-2 |
Depositing User: | Rika Maysani |
Date Deposited: | 09 Aug 2019 07:04 |
Last Modified: | 09 Aug 2019 07:04 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/37370 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |