PENERAPAN METODE REAP (READ, ENCODE, ANNOTATE, PONDER) BERBANTUAN TEKS BERWARNA UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MEMBACA PEMAHAMAN SISWA KELAS IV SDN PANYINGKIRAN 1 KABUPATEN SUMEDANG

Novitasari, Nina (2019) PENERAPAN METODE REAP (READ, ENCODE, ANNOTATE, PONDER) BERBANTUAN TEKS BERWARNA UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MEMBACA PEMAHAMAN SISWA KELAS IV SDN PANYINGKIRAN 1 KABUPATEN SUMEDANG. S1 thesis, UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA.

[img] Text
S_PGSD_Kelas_1506180_Title.pdf

Download (451kB)
[img] Text
S_PGSD_Kelas_1506180_Chapter 1.pdf

Download (358kB)
[img] Text
S_PGSD_Kelas_1506180_Chapter 2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (279kB)
[img] Text
S_PGSD_Kelas_1506180_Chapter 3.pdf

Download (403kB)
[img] Text
S_PGSD_Kelas_1506180_Chapter 4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
S_PGSD_Kelas_1506180_Chapter 5.pdf

Download (146kB)
[img] Text
S_PGSD_Kelas_1506180_Appendix.pdf

Download (26MB)

Abstract

Penelitian ini menggunakan metode PTK dan desain penelitian mengacu pada model Kemmis dan Taggart yang terdiri dari empat komponen yaitu perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kemampuan siswa yang masih rendah ketika pembelajaran bahasa Indonesia, khususnya pada keterampilan membaca pemahaman. Ketika dilakukan observasi di kelas IV SDN Panyingkiran 1 Kabupaten Sumedang, dilihat dari hasil belajar siswa masih banyak yang belum mencapai KKM, yaitu 72. Untuk memperbaiki kondisi tersebut, maka peneliti menerapkan metode REAP berbantuan teks berwarna. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, hasil yang diperoleh dengan menerapkan metode REAP (Read, Encode, Annotate, Ponder) berbantuan teks berwarna mengalami peningkatan pada setiap siklusnya. Siklus berhenti ketika semua aspek penilaian seperti kinerja guru, aktivitas siswa dan hasil belajar sudah mencapai target. Penelitian ini berhenti pada siklus III, karena semua aspek sudah mencapai target yang ditetapkan. Ketiga aspek tersebut mengalami peningkatan pada setiap siklusnya, di antaranya yaitu aspek hasil belajar siswa. Pada siklus I, siswa yang tuntas atau mencapai KKM sebanyak 12 siswa dengan persentase ketuntasan sebesar 52%, yang belum tuntas sebanyak 11 siswa dengan persentase ketidaktuntasan sebesar 48%. Siklus II, meningkat menjadi 17 siswa dengan persentase ketuntasan sebesar 74%, sedangkan 6 siswa dengan persentase ketidaktuntasan sebesar 26%. Pada siklus III, meningkat kembali menjadi 87% dengan jumlah siswa yang tuntas sebanyak 20 siswa, sedangkan 13% dengan jumlah siswa yang tidak tuntas sebanyak 3 siswa belum mencapai KKM. Dengan demikian, terbukti bahwa penerapan Metode REAP (Read, Encode, Annotate, Ponder) berbantuan teks berwarna dapat meningkatkan hasil keterampilan membaca pemahaman siswa pada materi teks nonfiksi. Kata Kunci : Membaca Pemahaman, Metode REAP, Teks Berwarna, Keterampilan Membaca

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: UPI Kampus Sumedang > PGSD Kelas UPI Kampus Sumedang
Depositing User: UPI Kampus Sumedang
Date Deposited: 14 Aug 2019 07:56
Last Modified: 14 Aug 2019 07:56
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/37176

Actions (login required)

View Item View Item