PENINGKATAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS, BERPIKIR ALJABAR, DAN DISPOSISI MATEMATIS SISWA SMP MELALUI PENDEKATAN PENDIDIKAN MATEMATIKA REALISTIK

Suhaedi, Didi (2013) PENINGKATAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS, BERPIKIR ALJABAR, DAN DISPOSISI MATEMATIS SISWA SMP MELALUI PENDEKATAN PENDIDIKAN MATEMATIKA REALISTIK. eprint_fieldopt_thesis_type_phd thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
D_MTK_0907809_Title.pdf

Download (157kB) | Preview
[img]
Preview
Text
D_MTK_0907809_Abstract.rtf.pdf

Download (140kB) | Preview
[img]
Preview
Text
D_MTK_0907809_Table of Content.pdf

Download (191kB) | Preview
[img]
Preview
Text
D_MTK_0907809_Chapter1.pdf

Download (250kB) | Preview
[img] Text
D_MTK_0907809_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (313kB)
[img]
Preview
Text
D_MTK_0907809_Chapter3.pdf

Download (429kB) | Preview
[img] Text
D_MTK_0907809_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
D_MTK_0907809_Chapter5.pdf

Download (79kB) | Preview
[img]
Preview
Text
D_MTK_0907809_Bibliography.pdf

Download (261kB) | Preview
[img] Text
D_MTK_0907809_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada atau tidak ada peningkatan kemampuan komunikasi matematis, berpikir aljabar, dan disposisi matematis siswa sekolah menengah pertama sebagai dampak dari pembelajaran dengan pendekatan pendidikan matematika realistik dan pembelajaran secara konvensional. Penelitian ini merupakan penelitian kuasi-eksperimen, yang mengikutsertakan 134 siswa kelas 8 SMP di Kota Bandung yang mewakili sekolah level sedang dan rendah. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari tes pengetahuan awal matematika, tes kemampuan komunikasi matematis dan berpikir aljabar, dan skala disposisi matematis. Analisis data dilakukan secara deskriptif dan inferensial dengan menggunakan uji-t dan ANAVA dua jalur dilanjutkan dengan uji beda Games-Howell. Berdasarkan hasil analisis data, dapat disimpulkan bahwa: (a) Peningkatan kemampuan komunikasi matematis, berpikir aljabar, dan disposisi matematis siswa yang mendapat pembelajaran dengan pendekatan pendidikan matematika realistik lebih baik daripada siswa yang mendapat pembelajaran secara konvensional, baik ditinjau secara keseluruhan siswa, ditinjau dari level sekolah, maupun ditinjau dari pengetahuan awal matematika siswa. Tetapi, pada sekolah level sedang dan pengetahuan awal matematika dengan katagori atas dan tengah, peningkatan disposisi matematis tidak berbeda secara signifikan antara siswa yang mendapat pembelajaran dengan pendekatan pendidikan matematika realistik dan siswa yang mendapat pembelajaran secara konvensional; (b) Tidak terdapat interaksi antara pendekatan pembelajaran (pendidikan matematika realistik, konvensional) dan level sekolah (sedang, rendah) terhadap peningkatan kemampuan komunikasi matematis, berpikir aljabar, dan disposisi matematis siswa; (c) Tidak terdapat interaksi antara pendekatan pembelajaran (pendidikan matematika realistik, konvensional) dan pengetahuan awal matematika siswa (tinggi, sedang, rendah) terhadap peningkatan kemampuan komunikasi matematis, berpikir aljabar, dan disposisi matematis siswa. Kata kunci: kemampuan komunikasi matematis, kemampuan berpikir aljabar, kemampuan disposisi matematis, pendidikan matematika realistik

Item Type: Thesis (eprint_fieldopt_thesis_type_phd)
Subjects: Universitas Pendidikan Indonesia > Sekolah Pasca Sarjana > Pendidikan Matematika S-3
Divisions: Sekolah Pasca Sarjana > Pendidikan Matematika S-3
Depositing User: DAM STAF Editor
Date Deposited: 02 Dec 2013 04:17
Last Modified: 02 Dec 2013 04:17
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/3637

Actions (login required)

View Item View Item