IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN BERBASIS KEMAMPUAN OTAK (BRAIN BASED LEARNING) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA : Studi Kuasi Eksperimen pada Siswa Sekolah Dasar di Kota Bandung

Zaqiah, Qiqi Yuliati (2013) IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN BERBASIS KEMAMPUAN OTAK (BRAIN BASED LEARNING) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA : Studi Kuasi Eksperimen pada Siswa Sekolah Dasar di Kota Bandung. eprint_fieldopt_thesis_type_phd thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
D_PK_0807949_Title.pdf

Download (226kB) | Preview
[img]
Preview
Text
D_PK_0807949_Abstract.pdf

Download (220kB) | Preview
[img]
Preview
Text
D_PK_0807949_Table of Content.pdf

Download (220kB) | Preview
[img]
Preview
Text
D_PK_0807949_Chapter1.pdf

Download (299kB) | Preview
[img] Text
D_PK_0807949_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (787kB)
[img]
Preview
Text
D_PK_0807949_Chapter3.pdf

Download (675kB) | Preview
[img] Text
D_PK_0807949_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
D_PK_0807949_Chapter5.pdf

Download (170kB) | Preview
[img]
Preview
Text
D_PK_0807949_Bibliography.pdf

Download (353kB) | Preview
[img] Text
D_PK_0807949_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (143kB)

Abstract

Penelitian ini diawali oleh adanya kebutuhan untuk mengembangkan kemampuan berpikir kritis pada siswa sekolah dasar. Rendahnya keterampilan berpikir kritis dapat dilihat dari berbagai survey yang dilakukan baik oleh peneliti di dalam negeri maupun luar negeri (EDI,HDI,TIMSS). Kenyataan tersebut didukung juga oleh beberapa temuan penelitian yang menunjukkan bahwa pembelajaran khususnya IPA masih bersifat teoritis, berpusat pada guru, tidak mengaitkan pengetahuan dengan pengalaman sehari-hari, belum mengembangkan keterampilan proses, bentuk evaluasi yang belum mengarah pada peningkatan berpikir kritis dalam memecahkan masalah. Guru lebih fokus pada pembelajaran untuk meningkatkan kemampuan daya hafal bukan daya nalar. Oleh karena itu dibutuhkan model pembelajaran yang dapat menciptakan suasana pembelajaran yang menarik dan efektif dalam pencapaian tujuan pendidikan sehingga dapat mengembangkan potensi otak secara optimal. Maka dalam konteks inilah peneliti mengimplementasikan pembelajaran berbasis kemampuan otak (BBL) yang bertujuan untuk menguji keefektifan pembelajaran BBL tersebut dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa sekolah dasar. Penelitian ini merupakan penelitian kuasi eksperimen, dengan nonequivalent control group pretest-posttest design. Subyek penelitian adalah siswa sekolah dasar di kota Bandung dan diwakili secara random oleh tiga sekolah dengan peringkat akreditasi (A,B dan C). Instrumen penelitian berupa tes, pengamatan, dan wawancara. Analisis data pengamatan dan wawancara tentang pembelajaran menggunakan analisis deskriptip kualitatif sedangkan analisis data tes kemampuan berpikir kritis menggunakan teknik analisis statistik yaitu uji t. Hasil penelitian membuktikan bahwa pembelajaran BBL efektif meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa. Adapun temuan penelitian ini sebagai berikut: (1) Pembelajaran BBL dilaksanakan melalui lima tahap: pra-paparan, persiapan, pelaksanaan, penutup dan evaluasi. (2) Kinerja guru, sarana prasarana, fasilitas dan lingkungan memberi pengaruh pada keberhasilan pembelajaran BBL, (3) Terdapat perbedaan peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa pada kelas eksperimen dan kontrol, (4) Terdapat perbedaan peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa pada setiap peringkat sekolah (A,B dan C), (4) Tidak terdapat perbedaan sikap siswa pada setiap peringkat sekolah terhadap proses pembelajaran dengan menggunakan BBL, secara keseluruhan sikap siswa menunjukan sikap yang positif terhadap pembelajaran dengan menggunakan BBL. Rekomendasi hasil penelitian ini adalah kepada guru supaya meningkatkan keterampilan mengajar dengan BBL untuk optimalisasi otak siswa. Kepala Sekolah dan Steak holder, menyediakan sarana, fasilitas dan lingkungan yang sesuai standar BSNP. Bagi peneliti lain dapat melakukan penelitian dengan fokus kajian dan pendekatan yang berbeda. Kata Kunci : Brain Based Learning, Berpikir Kritis, dan Pembelajaran IPA di SD

Item Type: Thesis (eprint_fieldopt_thesis_type_phd)
Subjects: Universitas Pendidikan Indonesia > Sekolah Pasca Sarjana > Pengembangan Kurikulum S-2
Divisions: Sekolah Pasca Sarjana > Pengembangan Kurikulum S-3
Depositing User: DAM STAF Editor
Date Deposited: 23 Oct 2013 04:53
Last Modified: 23 Oct 2013 07:14
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/2511

Actions (login required)

View Item View Item