PENERAPAN MEDIA BOLA GANTUNG UNTUK MENINGKATKAN KETEPATAN SHOOTING PADA PERMAINAN SEPAK BOLA (Penelitian Tindakan Kelas pada Siswa Kelas V SDN Darmaraja II Kecamatan Darmaraja Kabupaten Sumedang)

Purnama, Herdi (2017) PENERAPAN MEDIA BOLA GANTUNG UNTUK MENINGKATKAN KETEPATAN SHOOTING PADA PERMAINAN SEPAK BOLA (Penelitian Tindakan Kelas pada Siswa Kelas V SDN Darmaraja II Kecamatan Darmaraja Kabupaten Sumedang). S1 thesis, UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA.

[img]
Preview
Text
s_pgsd_penjas_1306141_title.pdf

Download (9MB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_pgsd_penjas_1306141_table_of_content.pdf

Download (245kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_pgsd_penjas_1306141_chapter1.pdf

Download (354kB) | Preview
[img] Text
s_pgsd_penjas_1306141_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (346kB)
[img]
Preview
Text
s_pgsd_penjas_1306141_chapter3.pdf

Download (363kB) | Preview
[img] Text
s_pgsd_penjas_1306141_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
s_pgsd_penjas_1306141_chapter5.pdf

Download (192kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_pgsd_penjas_1306141_bibliography.pdf

Download (213kB) | Preview
[img] Text
s_pgsd_penjas_1306141_appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (634kB)

Abstract

Dalam upaya meningkatkan ketepatan shooting dalam permainan sepak bola, siswa harus menguasai gerak dasar shooting sepak bola. Hal tersebut karena kemampuan siswa dalam menguasai gerak dasarshooting sepak bola dapat mendukung penampilannya dalam bermain sepak bola baik secara individu maupun secara keseluruhan. Melihat betapa pentingnya ketepatan shooting dalam bermain sepak bola tersebut, maka bagi setiap para pemain pemula (siswa sekolah) harus dilatih secara baik dan benar. Berdasarkan hasil observasi awal yang dilakukan pada kelas V SDN Darmaraja II, timbul permasalahan yaitu siswa kurang antusias dan kurang memahami mengenaipembelajaran ketepatan shooting menggunakan punggung kaki. Hal tersebut diakibatkan oleh kurangnya pengemasan materi dan inovasi-inovasi pembelajaran yang dapat meningkatkan apresiasi dan aktivitas siswa dalam pembelajaran. Oleh karena itu, perlu upaya untuk mengatasi agar siswa terampil dalam melakukan shooting menggunakan punggung kaki pada permainan sepak bola. Sehubungan dengan hal tersebut, maka peneliti melakukan serangkaian penelitian mengenai ketepatan shooting menggunakan punggung kaki melaluimedia bola gantung. Secara khusus penelitian ini ditujukan untuk meningkatkan perencanaan, kinerja guru, aktivitas siswa dan hasil belajar dalam melakukan pembelajaran ketepatan shooting menggunakan punggung kaki pada permainan sepak bola. Metode penelitian menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan menggunakan desain Kemmis dan Mc Taggart. Adapun instrumen yang digunakan yaitu pedoman observasi, pedoman wawancara, format aktivitas siswa, format tes hasil belajar, dan catatan lapangan. Secara keseluruhan hasil belajar ketepatan shooting menggunakan punggung kaki mengalami peningkatan. Hal ini terbukti dengan meningkatnya siswa yang dinyatakan tuntas pada setiap siklusnya dimulai dari data awal sebanyak 25% (7 siswa), siklus I meningkat menjadi 53,57% (15 siswa), pada siklus II meningkat menjadi 75% (21 siswa), dan pada siklus III telah mencapai target menjadi 93% (26 siswa). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan media bola gantung sebagai sasaran shooting mampu meningkatkan ketepatan shooting menggunakan punggung kaki pada permainan sepak bola.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: UPI Kampus Sumedang > PGSD Penjas UPI Kampus Sumedang
Depositing User: UPI Kampus Sumedang
Date Deposited: 25 Jul 2017 07:27
Last Modified: 25 Jul 2017 07:27
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/24161

Actions (login required)

View Item View Item