Athiyah, Siti Ummi (2014) IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN SAVI (SOMATIC, AUDITORY, VISUAL, INTELLECTUAL) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN KONEKSI MATEMATIS SISWA SMP. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya fakta tentang rendahnya kemampuan koneksi matematis siswa SMP. Oleh karena itu, diperlukan pengimplementasian model pembelajaran yang mampu mengaktifkan siswa dalam membangun kemampuan koneksi matematisnya, yaitu melalui model pembelajaran SAVI. Tujuan dari penelitian ini adalah:1) mengetahui apakah peningkatan kemampuan koneksi matematis siswa yang memperoleh pembelajaran dengan model pembelajaran SAVI lebih tinggi daripada siswa yang memperoleh pembelajaran model pembelajaran konvensional; 2) mengetahui kualitas peningkatan kemampuan koneksi matematis siswa yang memperoleh pembelajaran dengan model pembelajaran SAVI dan siswa yang memperoleh pembelajaran model pembelajaran konvensional; 3) mengetahui sikap siswa terhadap pembelajaran dengan model pembelajaran SAVI. Metode yang digunakan adalah kuasi eksperimen dengan desain pretest-postest control group. Populasi dari penelitian ini adalah siswa kelas VIII di salah satu SMP Negeri di Kota Bandung. Hasil analisis penelitian menunjukkan bahwa 1) peningkatan kemampuan koneksi matematis siswa yang memperoleh pembelajaran dengan model pembelajaran SAVI lebih tinggi daripada siswa yang memperoleh pembelajaran dengan model pembelajaran konvensional; 2) kualitas peningkatan kemampuan koneksi matematis siswa yang memperoleh pembelajaran dengan model pembelajaran SAVI dan siswa yang memperoleh pembelajaran dengan model pembelajaran konvensional termasuk kedalam kategori sedang; dan 3) siswa menunjukkan sikap positif terhadap pembelajaran dengan model pembelajaran SAVI. This research is motivated by the fact that mathematical connection ability of junior high school students' were still low. Therefore, the necessary implementing learning model that is able to activate students in building mathematical connection ability, namely through the learning SAVI model. The objectives of this study were: 1) determine whether the increased mathematical connections abilities of students who obtained SAVI teaching learning model higher than students who obtained conventional teaching learning models; 2) determine the quality improvement mathematical connections ability of students who obtained SAVI teaching learning model and the students who obtained conventional teaching learning model; 3) determine students' attitudes towards learning with SAVI learning model. The method used was a quasi-experimental with pretest-postest control group design. The population of this research is the 8th grade students at one of the Junior High School in Bandung. The results of analysis indicate that 1) the increase mathematical connection ability of students who obtained SAVI teaching learning model higher than students who obtained conventional teaching learning model; 2) quality improvement mathematical connection ability of students who obtained SAVI teaching learning model and the students who obtained conventional teaching learning model included into middle category; and 3) students showed a positive attitude towards learning with the SAVI learning model.
|
Text
S_MTK_1005326_Title.pdf Download (22kB) | Preview |
|
|
Text
S_MTK_1005326_Table Of Contant.pdf Download (136kB) | Preview |
|
|
Text
S_MTK_1005326_Abstract.pdf Download (137kB) | Preview |
|
|
Text
S_MTK_1005326_Chapter1.pdf Download (168kB) | Preview |
|
![]() |
Text
S_MTK_1005326_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (174kB) | Request a copy |
|
|
Text
S_MTK_1005326_Chapter3.pdf Download (556kB) | Preview |
|
![]() |
Text
S_MTK_1005326_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (1MB) | Request a copy |
|
|
Text
S_MTK_1005326_Chapter5.pdf Download (134kB) | Preview |
|
|
Text
S_MTK_1005326_Bibliography.pdf Download (190kB) | Preview |
|
![]() |
Text
S_MTK_1005326_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (2MB) | Request a copy |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | No.Panggil : S MTK ATH i-2014 |
Uncontrolled Keywords: | Model Pembelajaran SAVI, Kemampuan Koneksi Matematis |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Program Studi Matematika - S1 |
Depositing User: | Users 25223 not found. |
Date Deposited: | 11 Mar 2015 02:31 |
Last Modified: | 11 Mar 2015 02:31 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/13926 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |