Putri Syalistia Wati, - (2024) HUBUNGAN KOMUNIKASI TERAPEUTIK PERAWAT TERHADAP KEPUASAN PASIEN RAWAT INAP KELAS III. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Latar belakang: kepuasan pasien akan ditentukan oleh seberapa baik komponen rumah sakit melakukan layanan mereka. Namun pada kenyataannya, banyak orang yang tidak mendapatkan pelayanan yang mereka harapkan. Karena dapat berdampak pada kepuasan pasien, sebuah layanan kesehatan harus memaksimalkan persepsi publik dan memberikan layanan berkualitas tinggi dalam pelaksanaan kegiatan dan kewajibannya. Tujuan: tujuan penelitian ini yaitu mengetahui dan menganalisis bagaimana komunikasi terapeutik perawat berhubungan dengan tingkat kepuasan pasien. Metode: jenis penelitian yang digunakan yaitu kuantitatif dengan dengan desain penelitian cross-sectional. penentuan sampel dalam penelitian menggunakan nonprobability sampling berupa sampling kuota yang dihitung menggunakan rumus slovin sehingga didapati hasil 60 sampel pasien ruang rawat inap kelas III, analisis data menggunakan uji Spearman Rho. Hasil dan pembahasan: setelah dilakukan uji Hipotesis dengan Spearman Rho didapatkan hasil bahwa nilai signifikansi 0,001 < (0,05) yang berarti komunikasi terapeutik perawat berkolerasi atau berhubungan dengan kepuasan pasien, arah korelasi juga menunjukkan nilai positif, serta nilai koefisien korelasi 0,460 dimana nilai tersebut menunjukkan bahwa komunikasi terapeutik perawat dan kepuasan pasien memiliki hubungan yang cukup kuat. Simpulan: komunikasi terapeutik perawat dinilai sudah sangat baik diketahui pula bahwa sebagian pasien ruang rawat inap kelas III merasa sangat puas dengan komunikasi terapeutik perawat, berdasarkan hasil penelitian dapat ditarik kesimpulan bahwa terdapat hubungan antara komunikasi terapeutik perawat terhadap kepuasan pasien rawat inap kelas III dimana nilai hubungan tersebut cukup kuat dengan arah penelitian menunjukkan korelasi positif. Background: Patient satisfaction will be determined by how well hospital components perform their services. But in reality, many people do not get the service they expect. Because it can have an impact on patient satisfaction, a health service must maximize public perception and provide high-quality services in the implementation of its activities and obligations. Purpose: the purpose of this study is to determine and analyze how nurses' therapeutic communication relates to the level of patient satisfaction. Method: the type of research used is quantitative with a cross-sectional research design. determining the sample in the study using nonprobability sampling in the form of quota sampling calculated using the Slovin formula so that the results obtained were 60 samples of class III inpatient room patients, data analysis using the Spearman Rho test. Results and discussion: after testing the hypothesis with Spearman Rho, the results show that the significance value is 0.001 < (0.05) which means that the nurse's therapeutic communication is correlated or related to patient satisfaction, the direction of the correlation also shows a positive value, and the correlation coefficient value is 0.460 where this value indicates that the nurse's therapeutic communication and patient satisfaction have a fairly strong relationship. Conclusion: the nurse's therapeutic communication is considered to be very good, it is also known that some patients of class III inpatient rooms are very satisfied with the nurse's therapeutic communication, based on the results of the study it can be concluded that there is a relationship between the nurse's therapeutic communication and the satisfaction of class III inpatients where the value of the relationship is quite strong with the direction of the study showing a positive correlation.
![]() |
Text
S_KPR_2106865_Title.pdf Download (473kB) |
![]() |
Text
S_KPR_2106865_Chapter1.pdf Download (200kB) |
![]() |
Text
S_KPR_2106865_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (328kB) |
![]() |
Text
S_KPR_2106865_Chapter3.pdf Download (390kB) |
![]() |
Text
S_KPR_2106865_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (275kB) |
![]() |
Text
S_KPR_2106865_Chapter5.pdf Download (144kB) |
![]() |
Text
S_KPR_2106865_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (1MB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | https://scholar.google.com/citations?hl=en&user=bTva2IoAAAAJ ID SINTA Dosen Pembimbing: Akhmad Faozi: 6689846 Delli Yuliana Rahmat: 6681514 |
Uncontrolled Keywords: | Komunikasi terapeutik, kepuasan pasien Patient satisfaction, Therapeutic communication |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | UPI Kampus Sumedang > S1 Keperawatan |
Depositing User: | Putri Syalistia Wati |
Date Deposited: | 03 Feb 2025 07:35 |
Last Modified: | 03 Feb 2025 07:35 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/129584 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |