Muhammad Rizky Fadilah, - (2024) POLA KOMUNIKASI ANTARPRIBADI ANTARA PELATIH DAN ATLET DIFABEL: Studi Kasus pada Forum Pelatihan Atlet Tunadaksa di NPCI Kota Bandung. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Dalam konteks komunikasi olahraga khususnya bagi atlet difabel masih memiliki berbagai isu dari segi sosial dan psikologisnya. Seperti adanya stigma negatif yang mempengaruhi self-esteem atlet difabel. Untuk itu komunikasi antarpribadi antara pelatih dan atlet sangat penting karena dapat membangun dari segi psikologis yang mempengaruhi performa selama pelatihan. Oleh karena itu, peneliti hendak menganalisis salah satu wadah atlet disabilitas untuk mengetahui bagaimana cara atlet difabel dan pelatih berkomunikasi agar efektif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pola komunikasi antarpribadi yang dilakukan antara pelatih dan atlet difabel tunadaksa pada forum pelatihan di NPCI Kota Bandung. Peneliti memilih NPCI Kota Bandung karena menjadi atlet NPCI yang meraih prestasi terbaik se Indonesia di ajang ASEAN Para Games 2022. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu studi kasus dengan pendekatan kualitatif. Data penelitian diambil dari hasil observasi pada sesi pelatihan dan wawancara kepada pelatih dan atlet difabel tunadaksa. Sampel penelitian menggunakan teknik purposive sampling yang berfokus kepada informan kunci dengan relevansi dan memiliki pengetahuan untuk menjawab penelitian. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pola komunikasi yang dilakukan antara pelatih dan atlet difabel tunadaksa yaitu termasuk ke dalam pola komunikasi transaksional, terdapat tiga tahap yaitu pra-pelatihan, pelatihan, dan pasca pelatihan. Selanjutnya bentuk interaksi antara pelatih dan atlet difabel tunadaksa terbagi ke dalam tiga bagian yaitu bentuk konten komunikasi, bentuk konteks komunikasi, dan bentuk sifat komunikasi. Selain itu, terdapat faktor pendorong seperti keterbukaan, sikap mendukung, sikap positif, dan empati. Lalu faktor penghambat dalam komunikasi antara pelatih dan atlet difabel tunadaksa yaitu adanya hambatan internal dan eksternal. In the context of sports communication, especially for athletes with disabilities, there are still various issues from a social and psychological perspective. Such as the negative stigma that affects the self-esteem of athletes with disabilities. For this reason, interpersonal communication between coaches and athletes is essential because it can build from a psychological perspective that affects performance during training. Therefore, the researcher wants to analyze one of the disabled athlete containers to find out how disabled athletes and coaches communicate effectively. This study aims to determine the interpersonal communication patterns between coaches and athletes with disabilities in the training forum at NPCI Bandung City. Researchers chose NPCI Bandung City because it became an NPCI athlete who achieved the best achievment in Indonesia at the 2022 ASEAN Para Games. The research method used in this research is a case study with a qualitative aprroach. The research data were taken from observations in training sessions and interviews with coaches and athletes with disabilities. The research sample used a purposive sampling technique which focused on key informants with relevvance and knowledge to answer the research. The result of this study indicate that the communication patterns carried out between coaches and athletes with disabilities are include in transactional communication patterns, there are three stages namely pre-training, training, and post training. In addiction, there are motivationing factors such as openess, supportive attitude, positive attitude, and empathy. Then the inhibiting factors in communication between coaches and athletes with disabilities are internal barriers and external.
![]() |
Text
S_IKOM_1910012_Title.pdf Download (430kB) |
![]() |
Text
S_IKOM_1910012_Chapter1.pdf Download (160kB) |
![]() |
Text
S_IKOM_1910012_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (325kB) |
![]() |
Text
S_IKOM_1910012_Chapter3.pdf Download (159kB) |
![]() |
Text
S_IKOM_1910012_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (613kB) |
![]() |
Text
S_IKOM_1910012_Chapter5.pdf Download (79kB) |
![]() |
Text
S_IKOM_1910012_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (2MB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | https://scholar.google.com/citations?user=fbcx4SAAAAAJ&hl=en ID SINTA Dosen Pembimbing: Atie Rachmiati: 5973752 Tito Edy Priandono: 6146591 |
Uncontrolled Keywords: | Komunikasi Antarpribadi, Pola Komunikasi Antarpribadi, Bentuk Komunikasi, Atlet Difabel Tunadaksa, NPCI Kota Bandung Interpersonal Communication, Interpersonal Communication Patterns, Forms of Communication, Disabled Athletes with Physical Disabilities, NPCI Kota Bandung |
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > GV Recreation Leisure H Social Sciences > HE Transportation and Communications |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Muhammad Rizky Fadilah |
Date Deposited: | 10 Oct 2024 07:12 |
Last Modified: | 11 Oct 2024 07:18 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/127074 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |