PENGEMBANGAN BAHAN AJAR BERPIKIR KOMPUTASIONAL BERBASIS BEBRAS PADA MATERI PECAHAN DI SEKOLAH DASAR KELAS V

Diana Respati, - (2024) PENGEMBANGAN BAHAN AJAR BERPIKIR KOMPUTASIONAL BERBASIS BEBRAS PADA MATERI PECAHAN DI SEKOLAH DASAR KELAS V. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

Abstract

Perkembangan teknologi yang pesat mengakibatkan adanya perubahan dalam dunia pendidikan. Salah satunya ditandai dengan adanya kurikulum baru, yaitu kurikulum merdeka. Pada pendidikan abad ke-21 mengharuskan peserta didik untuk memiliki keterampilan dalam memecahkan masalah. Berpikir komputasional merupakan keterampilan penting dalam pendidikan abad ke-21, karena didalamnya melibatkan pemecahan masalah secara sistematis dan logis. Salah satu mata pelajaran yang dapat diintegrasikan dengan berpikir komputasional yaitu mata pelajaran matematika materi pecahan. Bentuk pembelajaran yang dapat dilakukan untuk mengintegrasikan berpikir komputasional dengan materi pecahan pada mata pelajaran matematika yaitu dengan diadakannya bahan ajar. Bahan ajar ini pastinya memuat materi-materi penjelasan dan juga latihan-latihan yang dapat mengembangkan pemikiran peserta didik. Bebras adalah inisiatif internasional yang bertujuan untuk mempromosikan berpikir komputasional di kalangan peserta didik. Berdasarkan hal tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan bahan ajar yang mengintegrasikan konsep berpikir komputasional berbasis bebras dengan materi pecahan di kelas V sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan metode Educational Design Research (EDR) model McKenney & Reeves yang terdiri dari tiga tahapan, yaitu tahap analisis dan eksplorasi, desain dan konstruksi, serta tahap evaluasi dan refleksi. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, angket, studi dokumentasi, dan judgment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahan ajar yang dikembangkan ini layak untuk digunakan pada proses pembelajaran di sekolah dasar. Selain itu, pendidik dan peserta didik menunjukkan penerimaan yang positif terhadap bahan ajar ini. Implementasi bahan ajar berpikir komputasional berbasis bebras dapat membantu peserta didik mengembangkan keterampilan berpikir kritis dan pemecahan masalah, serta meningkatkan minat mereka terhadap pelajaran matematika. Rapid technological developments have resulted in changes in the world of education. One of them is marked by the existence of a new curriculum, namely the independent curriculum. In the 21st century education requires students to have skills in solving problems. Computational thinking is an important skill in 21st century education, because it involves solving problems systematically and logically. One of the subjects that can be integrated with computational thinking is the mathematics subject of fractions. A form of learning that can be done to integrate computational thinking with fraction material in mathematics subjects is by providing teaching materials. This teaching material certainly contains explanatory material and also exercises that can develop students' thinking. Bebras is an international initiative that aims to promote computational thinking among students. Based on this, this research aims to develop teaching materials that integrate freebras-based computational thinking concepts with fraction material in class V of elementary schools. This research uses the Educational Design Research (EDR) model of McKenney & Reeves which consists of three stages, namely the analysis and exploration stage, design and construction, and the evaluation and reflection stage. The data collection techniques used are observation, interviews, questionnaires, documentation studies, and judgment. The research results show that the teaching materials developed are suitable for use in the learning process in elementary schools. Apart from that, educators and students show positive acceptance of this teaching material. Implementation of free-based computational thinking teaching materials can help students develop critical thinking and problem solving skills, as well as increase their interest in mathematics lessons

[img] Text
S_PGSD_2002970_Tittle.pdf

Download (515kB)
[img] Text
S_PGSD_2002970_Chapter1.pdf

Download (282kB)
[img] Text
S_PGSD_2002970_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (515kB)
[img] Text
S_PGSD_2002970_Chapter3.pdf

Download (384kB)
[img] Text
S_PGSD_2002970_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (2MB)
[img] Text
S_PGSD_2002970_Chapter5.pdf

Download (201kB)
[img] Text
S_PGSD_2002970_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (10MB)
Official URL: http://repository.upi.edu
Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: https://scholar.google.com/citations?hl=en&user=rtlMdloAAAAJ ID SINTA Dosen Pembimbing: Dindin Abdul Muiz Lidinillah: 5977469 Anggit Merliana: 6745972
Uncontrolled Keywords: berpikir komputasional, bebras, bahan ajar, matematika, pecahan computational thinking, bebras, teaching materials, mathematics, fractions
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: UPI Kampus Tasikmalaya > PGSD UPI Kampus Tasikmalaya
Depositing User: Diana Respati Diana Respati
Date Deposited: 07 Oct 2024 06:10
Last Modified: 07 Oct 2024 06:10
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/126851

Actions (login required)

View Item View Item