PENERAPAN PEMBELAJARAN MODEL COOPERATIVE LEARNING PADA ELEMEN ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI DAN PERUMAHAN DI SMKN 1 CIBINONG

Muhammad Rifqi, - (2024) PENERAPAN PEMBELAJARAN MODEL COOPERATIVE LEARNING PADA ELEMEN ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI DAN PERUMAHAN DI SMKN 1 CIBINONG. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

Abstract

Pemilihan model serta media pembelajaran yang tepat merupakan hal yang harus dilakukan oleh guru dalam menyelenggarakan kegiatan belajar mengajar. Model Cooperative Learning serta media video merupakan fokus pada penelitian ini. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengetahui gambaran penerapan pembelajaran model Cooperative Learning (CL) berbantuan media video; (2) mengetahui peningkatan hasil belajar siswa setelah dilakukan penerapan pembelajaran model CL berbantuan media video. Penelitian ini dilakukan pada mata pelajaran elemen estimasi biaya konstruksi dan perumahan materi penjadwalan proyek konstruksi dan penyusunan kurva-S. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI TKP 1 SMKN Cibinong berjumlah 32 siswa. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan metode One-Group Pretest-Posttest Design. Pengumpulan data dilakukan menggunakan lembar observasi, tes hasil belajar, serta dokumentasi. Teknik analisis data yang dilakukan meliputi analisis keterlaksanaan pembelajaran dan analisis hasil belajar meliputi analisis deskriptif hasil belajar, uji N-Gain, dan uji Wilcoxon. Temuan penelitian ini menghasilkan kesimpulan sebagai berikut: (1) Berdasarkan rata-rata perolehan nilai lembar observasi keterlaksanaan pembelajaran, penerapan pembelajaran CL berbantuan media video pada elemen estimasi biaya konstruksi dan perumahan di SMKN Cibinong terlaksana dengan sangat baik; (2) Berdasarkan hasil pretest dan posttest, diketahui bahwa penerapan pembelajaran model CL berbantuan media video dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas XI TKP 1 SMKN Cibinong pada elemen estimasi biaya konstruksi dan perumahan dengan peningkatan berkategori tinggi. Choosing the right learning model and media is something that teachers have to do when organising teaching and learning activities. Cooperative learning model and video media are the focus of this research. This study aims to: (1) know the description of the application of Cooperative Learning (CL) model learning supported by video media; (2) know the improvement of students' learning outcomes after the application of CL model learning supported by video media. This research was conducted in the subject of Construction and Housing Cost Estimation Elements of Construction Project Scheduling and S-Curve Preparation. The sample used in this study were students of class XI TKP 1 SMKN Cibinong totaling 32 students. This research is a descriptive research with one-group pretest-posttest design method. Data collection was done using observation sheets, learning outcome tests and documentation. The data analysis techniques used included learning implementation analysis and learning outcome analysis including descriptive learning outcome analysis, N-Gain test and Wilcoxon test. The results of this study led to the following conclusions: (1) Based on the average score of the learning implementation observation sheet, the application of CL learning assisted by video media on the element of construction and housing cost estimation at SMKN Cibinong is very well implemented; (2) Based on the results of the pretest and posttest, it is known that the application of CL model learning assisted by video media can improve the learning outcomes of students in Class XI TKP 1 SMKN Cibinong on the element of construction and housing cost estimation with a high category increase.

[img] Text
S_TB_2001653_Title.pdf

Download (1MB)
[img] Text
S_TB_2001653_Chapter1.pdf

Download (694kB)
[img] Text
S_TB_2001653_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
S_TB_2001653_Chapter3.pdf

Download (986kB)
[img] Text
S_TB_2001653_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (799kB)
[img] Text
S_TB_2001653_Chapter5.pdf

Download (641kB)
[img] Text
S_TB_2001653_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (11MB)
Official URL: https://repository.upi.edu
Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: https://scholar.google.com/citations?view_op=new_profile&hl=id ID SINTA Dosen Pembimbing Nanang Dalil Herman: 6040771 Dedi Purwanto: 6147764
Uncontrolled Keywords: Media Video Pembelajaran, Model Cooperative Learning, Estimasi Biaya Konstruksi dan Perumahan. Cooperative Learning Model, Learning Video Media, Construction and Housing Cost Estimation
Subjects: L Education > L Education (General)
T Technology > TH Building construction
Divisions: Fakultas Pendidikan Teknik dan Industri > Jurusan Pendidikan Teknik Sipil > Program Studi Pendidikan Teknik Bangunan
Depositing User: Muhammad Rifqi
Date Deposited: 27 Sep 2024 09:55
Last Modified: 27 Sep 2024 09:55
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/125233

Actions (login required)

View Item View Item