Muhammad Rizki Ramadhan, - (2024) PENGARUH PROFESIONALISME KERJA TERHADAP EFEKTIVITAS PELAYANAN ADMINISTRASI DI KANTOR AJUDAN JENDRAL KOMANDO PEMBINA DOKTRIN PENDIDIKAN DAN LATIHAN ANGKATAN DARAT (AJEN KODIKLATAD) KOTA BANDUNG. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Ajudan Jendral Komando Pembina Doktrin Pendidikan Dan Latihan Angkatan Darat (Ajen Kodiklatad) kota bandung melakukan upaya profesinoalisme kerja melalui pendekatan kebijakan dengan tujuan untuk menghasilkan karyawan adminsitrasi yang memiliki pelayanan administrasi yang efektif. Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh profesionaisme kerja terhadap efektivitas pelayanan administrasi di Kantor Ajudan Jendral Komando Pembina Doktrin Pendidikan Dan Latihan Angkatan Darat (Ajen Kodiklatad) Kota Bandung. Pelayanan merupakan suatu proses keseluruhan dari pembentukkan citra perusahaanm baik melalui media berita, pembentukkan budaya perusahaan secara internal, maupun melakukan komunikasi terhadap pandangan perusahaan kepada para pemimpin pemerintah serta publik lainnya yang berkepentingan (Mustanir, 2023). Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan menggunakan desain penelitian deskriptif dan verifikatif, dengan teknik pengambilan sampel total sampling yaitu keseluruhan personel administrasi Ajen Kodiklatad sebanyak 30 responden. Teknik analisis data menggunakan Analisis Deskriptif, Uji Validitas, Uji Reliabilitas, Uji Normalitas P-Plot, Uji Heteroskedastisitas Scatterplot, Uji Regresi Linier Sederhana, Uji-t, dan Uji Koefisien Determinasi dengan menggunakan program SPSS versi 22. Hasil pengujian terhadap hipotesis yang telah ditetapkan sebelumnya menunjukkan bahwa profesionalisme kerja berpengaruh positif signifikan terhadap efektivitas pelayanan administrasi di Kantor Ajudan Jendral Komando Pembina Doktrin Pendidikan Dan Latihan Angkatan Darat (Ajen Kodiklatad) Kota Bandung. The Adjutant General Office of the Doctrine, Education, and Training Command of the Indonesian Army (Ajen Kodiklatad) in Bandung City strives for work professionalism through policy approaches aimed at producing administrative staff capable of providing effective administrative services. This research aims to determine the influence of work professionalism on the effectiveness of administrative services at the Adjutant General Office of the Doctrine, Education, and Training Command of the Indonesian Army (Ajen Kodiklatad) in Bandung City. Service is a comprehensive process of shaping the company's image, whether through news media, internal corporate culture development, or communicating the company's perspective to government leaders and other relevant public stakeholders (Mustanir, 2023). This study uses a quantitative approach with descriptive and verification research designs, employing total sampling techniques involving all administrative personnel at Ajen Kodiklatad, totaling 30 respondents. Data analysis techniques include Descriptive Analysis, Validity Test, Reliability Test, P-Plot Normality Test, Heteroscedasticity Scatterplot Test, Simple Linear Regression Test, t-Test, and Determination Coefficient Test using SPSS version 22. The hypothesis testing results indicate that work professionalism has a significant positive effect on the effectiveness of administrative services at the Adjutant General Office of the Doctrine, Education, and Training Command of the Indonesian Army (Ajen Kodiklatad) in Bandung City.
![]() |
Text
S_PKR_1704333_Title.pdf Download (572kB) |
![]() |
Text
S_PKR_1704333_Chapter1.pdf Download (255kB) |
![]() |
Text
S_PKR_1704333_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (474kB) |
![]() |
Text
S_PKR_1704333_Chapter3.pdf Download (314kB) |
![]() |
Text
S_PKR_1704333_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (518kB) |
![]() |
Text
S_PKR_1704333_Chapter5.pdf Download (146kB) |
![]() |
Text
S_PKR_1704333_Appendix.pdf Download (1MB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | https://scholar.google.com/citations?view_op=new_profile&hl=id&authuser=1 Sinta ID Dosen Pembimbing : 5975671 |
Uncontrolled Keywords: | Profesionalisme Kerja, Efektivitas Pelayanan Administrasi Work Professionalism, Effectiveness of Administrative Services |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis > Pendidikan Manajemen Perkantoran |
Depositing User: | MUHAMMAD RIZKI RAMADHAN |
Date Deposited: | 13 Sep 2024 05:05 |
Last Modified: | 13 Sep 2024 05:05 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/124487 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |