PENGARUH LATIHAN FOUR QUADRANT JUMP TERHADAP PENINGKATAN KEKUATAN OTOT TUNGKAI DAN KETERAMPILAN TRIK SKATEBOARDER PEMULA USIA U-15

Ahmad Reza Ardiansyah, - (2024) PENGARUH LATIHAN FOUR QUADRANT JUMP TERHADAP PENINGKATAN KEKUATAN OTOT TUNGKAI DAN KETERAMPILAN TRIK SKATEBOARDER PEMULA USIA U-15. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
S_SDP_2005023_Title.pdf

Download (7MB)
[img] Text
S_SDP_2005023_Chapter1.pdf

Download (182kB)
[img] Text
S_SDP_2005023_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (705kB)
[img] Text
S_SDP_2005023_Chapter3.pdf

Download (308kB)
[img] Text
S_SDP_2005023_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (361kB)
[img] Text
S_SDP_2005023_Chapter5.pdf

Download (73kB)
[img] Text
S_SDP_2005023_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (5MB)
Official URL: https://repository.upi.edu/

Abstract

Skateboard adalah salah satu olahraga ekstrim yang kini mulai berkembang di beberapa negara termasuk di Indonesia. Untuk bermain skateboard seseorang harus memiliki kekuatan otot tungkai dan keterampilan trik yang baik karena keterampilan trik skateboarder dan kekuatan otot tungkai adalah hal yang utama dalam bermain skateboard untuk bisa menghindari resiko cidera saat bermain skateboard. Ada banyak metode latihan untuk meningkatkan kekuatan otot tungkai dan keterampilan trik skateboarder, salah satunya menggunakan latihan four qudrant jump. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latihan four quadrant jump terhadap peningkatan kekuatan otot tungkai dan keterampilan trik skateboarder. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan menggunakan pre and post Training Session. Populasi pada penelitian ini adalah murid sekolah skateboard bandung yang berjumlah 10 orang. Sampel menggunakan teknik total sampling yaitu menggunakan seluruh yang ada pada populasi. Sebelum pengumpulan data, peneliti membagi menjadi 2 kelompok menggunakan teknik random assignment. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan memberikan tes awal dan tes akhir menggunakan instrument modified bass balance test of leg muscle strength dan trik ollie. Kemudian sampel diberikan treatment dengan latihan menggunakan four quadrant jump. Teknik pengolahan data dilakukan dengan analisis statistik deskriptif dan analisis uji perbandingan. Latihan kekuatan otot tungkai dan keterampilan trik skateboarder menggunakan latihan four quadrant jump ini memiliki pengaruh yang signifikan dengan nilai peningkatan sebesar 5,2 untuk kekuatan otot tungkai dan 13 untuk keterampilan trik pemain skateboard. Jadi dapat disimpulkan bahwa latihan kekuatan otot tungkai dan keterampilan trik skateboarder menggunakan media four quadrant jump memiliki pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan kekuatan otot tungkai dan keterampilan trik pemain skateboard. Namun dalam kedua peningkatan tersebut memiliki perbedaan dimana dalam penelitian ini keterampilan trik skateboarder lebih baik dari pada peningkatan kekuatan otot tungkai terhadap pemain skateboard. Skateboarding is an extreme sport that is now starting to develop in several countries, including Indonesia. To play skateboarding, a person must have good leg muscle strength and trick skills because a skateboarder's trick skills and leg muscle strength are the main things in skateboarding to avoid the risk of injury when skateboarding. There are many training methods to increase the strength of a skateboarder's leg muscles and trick skills, one of which is using the four quadrant jump exercise. This study aims to determine the effect of four quadrant jump training on increasing leg muscle strength and skateboarder trick skills. The method used in this research uses an experimental method using pre and post training sessions. The population in this study was 10 students from the Bandung skateboard school. The sample uses a total sampling technique, namely using everything in the population. Before data collection, researchers divided them into 2 groups using random assignment techniques. The data collection technique was carried out by giving an initial test and a final test using the modified bass balance test of leg muscle strength instrument and ollie tricks. Then the samples were given treatment with exercises using four quadrant jumps. Data processing techniques are carried out using descriptive statistical analysis and comparative test analysis. Training leg muscle strength and skateboarder trick skills using the four quadrant jump exercise had a significant effect with an increase value of 5.2 for leg muscle strength and 13 for skateboarder trick skills. So it can be concluded that training the leg muscle strength and trick skills of skateboarders using four quadrant jump media has a significant influence on increasing the leg muscle strength and trick skills of skateboarders. However, the two improvements have differences in that in this study the skateboarder's trick skills were better than the increase in limb muscle strength of the skateboarder.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: https://scholar.google.com/citations?hl=en&user=fjhJ244AAAAJ&view_op=list_works&gmla=AC6lMd99VAPY0PPDlaWhK7_o0r9NTUQAxhvBveaSaF4zrtxa29m_MPz_1h-ZQPRAy5GZZXnPNxYC1FIFySXJTXbC ID SINTA Dosen Pembingbing Didin Budiman: 5994760 Mesa Rahmi Stephani: 6068759
Uncontrolled Keywords: Four quadrant jump, kekuatan otot tungkai, keterampilan trik skateboarder, skateboard. Four quadrant jump, leg muscle strength, skateboarder trick skills, skateboarding.
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > GV Recreation Leisure
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan > Jurusan Pendidikan Olahraga > PGSD Penjas
Depositing User: Ahmad Reza Ardiansyah
Date Deposited: 05 Sep 2024 18:04
Last Modified: 05 Sep 2024 18:04
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/122757

Actions (login required)

View Item View Item