Tasava Aulia Maryana Putri, - (2024) OPTIMALISASI GELOMBANG GAMMA DAN KONSENTRASI TERHADAP REAKSI ANTISIPASI ATLET BULUTANGKIS. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Dalam pertandingan bulutangkis, atlet yang memiliki antisipasi yang baik dapat lebih siap secara mental dan fisik untuk merespon dengan cepat, mengambil posisi yang tepat, dan menghasilkan pukulan atau gerakan yang efektif karena mereka dapat melihat gerakan lawan dan memprediksi arah shuttlecock se- lanjutnya. Tetapi tidak semua pemain mempunyai reaksi yang bagus dan cepat yang menghambat pertandingan tersebut Peneliti menggunakan metode quasi eksperimen (One- group posttest-only design) dengan sampel berjumlah 5 orang atlet UKM Bulutangkis UPI. instrumen penelitian ini menggunakan MindWaveTM Headsets dan Whole Body Reaction Hasil analisis menunjukan bahwa variabel atensi memiliki hubungan yang rendah dan berpengaruh secara signifikan terhadap kecepatan reaksi, sedangkan var-iabel gelombang gamma memiliki hubungan yang sangat rendah dan tidak ber-pengaruh secara signifikan terhadap kecepatan reaksi. Analisis juga menunjukan bahwa sumbangan variabel gelombang gamma dan atensi terhadap kecepatan reaksi adalah 12% dan sumbangan variabel gelombang gamma melalui atensi terhadap ke-cepatan reaksi adalah 13,2%. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, ditemukan bahwa optimalisasi gelombang gamma dan konsentrasi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap reaksi antisipasi atlet bulutangkis, dengan kesimpulan bahwa peningkatan dalam dua faktor tersebut secara bersama-sama berkontribusi secara positif terhadap kecepatan reaksi atlet. Kata Kunci : Gelombang Gamma, Reaksi, Bulutangkis, Atensi
![]() |
Text
S_JKR_2006344_Title.pdf Download (735kB) |
![]() |
Text
S_JKR_2006344_Chapter1.pdf Download (214kB) |
![]() |
Text
S_JKR_2006344_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (340kB) |
![]() |
Text
S_JKR_2006344_Chapter3.pdf Download (272kB) |
![]() |
Text
S_JKR_2006344_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (326kB) |
![]() |
Text
S_JKR_2006344_Chapter5.pdf Download (129kB) |
![]() |
Text
S_JKR_2006344_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (1MB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID SINTA Dosen Pembimbing: Jajat Darajat Kusumah N : 5994923 Agus Gumilar : 6681736 |
Uncontrolled Keywords: | Gelombang Gamma, Reaksi, Bulutangkis, Atensi |
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > GV Recreation Leisure L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan > Jurusan Pendidikan Olahraga > Program Studi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi |
Depositing User: | Tasava Aulia Maryana Putri |
Date Deposited: | 09 Sep 2024 06:56 |
Last Modified: | 09 Sep 2024 06:56 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/117412 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |