PROFIL CAPAIAN SISWA SMP DALAM MERESPONS SOAL-SOAL BIOLOGI TIMSS TAHUN 2007 BERDASARKAN GENDER

Nursyamsiah Zain, - (2010) PROFIL CAPAIAN SISWA SMP DALAM MERESPONS SOAL-SOAL BIOLOGI TIMSS TAHUN 2007 BERDASARKAN GENDER. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_bio_060203_table_of_content.pdf

Download (2kB)
[img] Text
s_bio_060203_chapter1.pdf

Download (267kB)
[img] Text
s_bio_060203_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (279kB)
[img] Text
s_bio_060203_chapter3.pdf

Download (276kB)
[img] Text
s_bio_060203_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (896kB)
[img] Text
s_bio_060203_chapter5.pdf

Download (250kB)
[img] Text
s_bio_060203_bibliography.pdf

Download (254kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian berjudul “Profil Capaian Siswa SMP dalam Merespons Soal-soal Biologi TIMSS Tahun 2007 Berdasarkan Gender” ini merupakan penelitian deskriptif. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya capaian siswa Indonesia, baik siswa perempuan maupun siswa laki-laki dalam menyelesaikan soal-soal Biologi TIMSS tahun 2007. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi serta gambaran mengenai profil capaian siswa SMP dalam merespons soal-soal Biologi TIMSS tahun 2007 berdasarkan gender. Data hasil penelitian diperoleh melalui tes soal-soal Biologi TIMSS tahun 2007, tes soal kemampuan berpikir logis (Test of Logical Thinking), angket siswa untuk mengetahui respons siswa terhadap soal-soal Biologi TIMSS tahun 2007, serta pedoman wawancara guru untuk mengetahui pembelajaran yang telah dilakukan. Hasil rata-rata persentase capaian siswa secara keseluruhan dalam mersespons soal-soal pilihan ganda maupun uraian Biologi TIMSS 2007 masih rendah (49,01% dan 39,62% ,untuk siswa perempuan, serta 48,94% dan 41,63% untuk siswa laki-laki). Dengan demikian kualitas dan mutu pendidikan perlu ditingkatkan. Salah satu upayanya adalah adanya peran aktif dari para guru di lapangan, misalnya tidak hanya sekedar membantu siswa dalam mengerjakan latihan soal-soal, melainkan membantu mereka membekali kemampuan berpikir serta pembelajaran lebih ditekankan pada student centre, sehingga siswa menjadi kreatif dan akan lebih memahami materi yang mereka pelajari.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA DOSEN PEMBIMBING NURYANI RUSTAMAN : 5991811 RINI SOLIHAT : 6005021
Uncontrolled Keywords: Kata kunci : Biologi TIMSS 2007, gender.
Subjects: Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Biologi > Program Studi Pendidikan Biologi
Depositing User: Septiani Sitrulroaeni
Date Deposited: 14 Nov 2023 04:32
Last Modified: 14 Nov 2023 04:32
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/112245

Actions (login required)

View Item View Item