Riyana Akbar, - (2009) STRATEGI GURU REGULER DALAM PENGELOLAAN KELAS DENGAN MELIBATKAN SISWA LOW VISION (Studi Kasus Terhadap Guru Kelas III di SD Negeri I Talagasari Kecamatan Kawali Kabupaten Ciamis). S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
s_plb_048018_table_of_content.rtfx.pdf Download (243kB) |
|
Text
s_plb_048018_chapter1.pdf Download (272kB) |
|
Text
s_plb_048018_chapter3.pdf Download (301kB) |
|
Text
s_plb_048018_chapter5.pdf Download (246kB) |
|
Text
s_plb_048018_bibliography.pdf Download (245kB) |
Abstract
Fakta di lapangan menunjukkan bahwa siswa tunanetra yang termasuk dalam kelompok siswa low vison banyak yang mengikuti pembelajaran di sekolah umum dalam berbagai jenjang pendidikan, baik jenjang sekolah dasar, jenjang pendidikan menengah, dan jenjang pendidikan menengah atas Berdasarkan data dan informasi yang diperoleh dari Sub Center Pelayanan Low Vision Kabupaten Ciamis, terdapat lima orang siswa low vision yang belajar di sekolah umum, salah satu dari mereka duduk di kelas III Sekolah Dasar Negeri I Talagasari Kecamatan Kawali Kabupaten Ciamis, siswa tersebut setiap hari mendapat pelayanan pendidikan dari guru sekolah umum pada kelas yang sama dengan anak yang dapat melihat.Berbekal data tersebut, kemudian peneliti mencari keterangan ke sekolah yang bersangkutan dan dari hasil pengamatan sementara dapat diketahui bahwa dalam mengikuti pembelajaran di kelas umum banyak siswa low vision mengalami kendala karena umumnya pembelajaran yang dilakukan di sekolah umum belum disesuaikan atau dimodifikasi sesuai kebutuhan layanan khusus bagi siswa low Vision. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif, subjek dalam penelitian ini adalah 1 orang guru Sekolah Dasar Negeri I Talagasari Kecamatan Kawali Kabupaten Ciamis. Tekhnik penelitian yang digunakan untuk mengumpulkan atau memperoleh data yang diperlukan adalah dengan menggunakan instrumen penelitian sebagai berikut : a.Observasi dilakukan dengan melihat secara langsung di Sekolah Dasar Negeri I Talagasari Kecamatan Kawali Kabupaten Ciamis. b. Studi literatur dengan mempelajari dan mengkaji berbagai buku yang relevan dengan masalah yang sedang dibahas. c. Wawancara dilakukan kepada guru kelas, siswa low vision, serta kepala sekolah. Teknik Analisis Data penelitian ini dilakukan dengan cara: Reduksi data, Penyajian data, Menarik kesimpulan dan verifikasi. Teknik Pemeriksaan Keabsahan Data dilakukan dengan ketekunan pengamatan, triangulasi dan pengecekan sejawat. Hasil penelitian dan kesimpulan dalam penelitian ini bahwa rencana Program Pengajaran bagi Siswa Low Vision di Sekolah Reguler. Perlakuan khusus yang diberikan guru untuk siswa low vision dalam proses pembelajaran hanya dengan memindahkan posisi siswa low vision tersebut dari bangku siswa di tengah kelas ke bangku siswa yang sejajar dan paling dekat dengan papan tulis. Perlakuan khusus tersebut belum bisa membantu siswa low vision. Sistem Pendekatan Belajar Mengajar yang digunakan Guru Reguler untuk Siswa Low Vision. Sistem pendekatan belajar yang dilakukan guru berupa perlakuan khusus lain adalah dengan memberikan dispensasi khusus kepada siswa low vision ketika terlambat dalam mengerjakan soal ujian. Metode dan Teknik Belajar Mengajar yang Digunakan Guru Reguler untuk Siswa Low Vision. Dalam tekhnik dan metode belajar yang diterapkan guru posisi duduk siswa low vision sudah sejajar dan dekat dengan papan tulis, namun siswa low vision tersebut tetap tidak bisa membaca tulisan di papan tulis.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID SINTA Dosen Pembimbing : Irham Hosni : - Ehan : 6000858 |
Uncontrolled Keywords: | Strategi guru reguler dalam pengolahan |
Subjects: | L Education > LC Special aspects of education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Biasa |
Depositing User: | Rini Indriani |
Date Deposited: | 13 Nov 2023 08:35 |
Last Modified: | 13 Nov 2023 08:35 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/111993 |
Actions (login required)
View Item |