PENGARUH MEDIA 3G COMMUNICATION SERVICES FOR PEOPLE WITH DISABILITIES (3GPD) DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBUAT KALIMAT PADA ANAK TUNARUNGU (Studi Ekperimen pada Siswa Kelas I SMP di SLB-B YP3ATR I Cicendo)

Kasim, - (2009) PENGARUH MEDIA 3G COMMUNICATION SERVICES FOR PEOPLE WITH DISABILITIES (3GPD) DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBUAT KALIMAT PADA ANAK TUNARUNGU (Studi Ekperimen pada Siswa Kelas I SMP di SLB-B YP3ATR I Cicendo). S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_plb_044915_table_of_content.pdf

Download (241kB)
[img] Text
s_plb_044915_chapter1.pdf

Download (1MB)
[img] Text
s_plb_044915_chapter3.pdf

Download (280kB)
[img] Text
s_plb_044915_chapter5.pdf

Download (248kB)
[img] Text
s_plb_044915_bibliography.pdf

Download (250kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah kemampuan dalam membuat kalimat pada anak tunarungu yang tidak berstruktur dan berpola, sehingga maksud dan makna dari kalimat yang dibuatnya sulit dipahami oleh orang lain, yang pada akhirnya menghambat proses komunikasi anak tunarungu itu sendiri. Oleh sebab itu penulis mencoba menggunakan media 3GPD sebagai media pembelajaran bahasa Indonesia yang dapat membantu meningkatkan kemampuan anak tunarungu dalam membuat kalimat yang berstruktur dan berpola. Rumusan masalah dalam peelitian ini adalah “Apakah media 3GPD berpengaruh dalam meningkatkan kemampuan membuat kalimat pada anak tunarungu?”. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa tunarungu pada jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) di SLB-B YP3ATR I Cicendo, yang berjumlah 17 orang dan sampel dalam penelitian ini adalah siswa tunarungu kelas 1 SMP di SLB-B YP3ATR 1 Cicendo yang berjumlah 5 orang, dengan teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan desain “One Group Pre-test and Post-test”. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes tertulis, sedangkan teknik analisis datanya menggunakan uji wilcoxon, karena uji ini dapat dipergunakan untuk penelitian yang datanya berpasangan dengan sampel terbatas, selain itu juga uji wilcoxon tidak memerlukan uji normalitas. Berdasarkan pengolahan data, analisis data dan pengujian hipotesis, maka diperoleh Thitung = 0 dan berdasarkan nilai kritis untuk uji wilcoxon pada tingkat signifikansi 0,05 dengan jumlah N < 7, diperoleh Ttabel = 0, maka H0 ditolak karena Thitung = Ttabel, artinya hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini diterima. Hal ini menunjukan bahwa penggunaan media 3GPD berpengaruh dalam meningkatkan kemampuann membuat kalimat pada anak tunarungu. Pembelajaran bahasa Indonesia dengan menggunakan media 3GPD ini lebih efektif dan efisien dibanding dengan media pembelajaran bahasa Indonesia yang lain, siswa lebih cepat mengerti dan memahami cara membuat kalimat berstruktur dan berpola, karena dalam media 3GPD ini lebih ditekankan pada keteraturan penempatan kata dalam suatu kalimat, sehingga kesalahan penempatan kata atau kerancuan kalimat yang sering dibuat anak tunarungu tidak terjadi. Hasil penelitian ini seyogyanya menjadi perhatian dan bahan pertimbangan bagi guru-guru dan pihak SLB-B YP3ATR 1 Cicendo khususnya dan guru-guru SLB-B pada umumnya dalam memberikan pembelajaran bahasa Indonesia dengan menggunakan media pembelajaran 3GPD guna meningkatkan kemampuan membuat kalimat pada anak tunarungu.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing : Permanarian Somad : - Sima Mulyadi : 6682859
Uncontrolled Keywords: Communication service for people with disabilities, eksperimen
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Biasa
Depositing User: Rini Indriani
Date Deposited: 13 Nov 2023 08:35
Last Modified: 13 Nov 2023 08:35
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/111989

Actions (login required)

View Item View Item