PENGARUH PENGGUNAAN POWERPOINT NONLINIER PADA PEMBELAJARAN TERHADAP KETERAMPILAN KOMUNIKASI SISWA PADA KONSEP SISTEM SARAF

Neneng Kurniasari, - (2010) PENGARUH PENGGUNAAN POWERPOINT NONLINIER PADA PEMBELAJARAN TERHADAP KETERAMPILAN KOMUNIKASI SISWA PADA KONSEP SISTEM SARAF. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_d035_060137_table_of_contents.pdf

Download (261kB)
[img] Text
s_d035_060137_chapter1.pdf

Download (271kB)
[img] Text
s_d035_060137_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (691kB)
[img] Text
s_d035_060137_chapter3.pdf

Download (1MB)
[img] Text
s_d035_060137_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
s_d035_060137_chapter5.pdf

Download (250kB)
Official URL: httpl://repositery.upi.edu

Abstract

Judul penelitian ini yaitu ”Pengaruh penggunaan powerpoint nonlinier pada pembelajaran terhadap keterampilan komunikasi siswa pada konsep sistem saraf”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media pembelajaran powerpoint nonlinier terhadap keterampilan komunikasi siswa. Keterampilan komunikasi yang akan dilihat yaitu komunikasi tulisan dan komunikasi lisan siswa. Tujuan lain dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui tanggapan siswa dan guru terhadap penggunaan powerpoint nonlinier pada pembelajaran sistem saraf. Instrumen yang digunakan yaitu soal tes komunikasi tulisan untuk mengetahui keterampilan komunikasi tulisan siswa, lembar observasi komunikasi lisan digunkan untuk mengetahui keterampilan komunikasi lisan siswa pada pembelajaran, dan untuk mengetahui tanggapan siswa dan guru terhadap penggunaan powerpoint nonlinier digunakan angket siswa dan pedoman wawancara guru. Hasil penelitian secara umum menunjukkan adanya pengaruh penggunaan powerpoint nonlinier terhadap keterampilan komunikasi siswa. Hal ini dapat dilihat dari n-gain nilai tes komunikasi tulisan kelas eksperimen lebih tinggi daripada kelas kontrol. Nilai rata-rata n-gain pada kelas eksperimen yaitu 0,32 termasuk dalam kategori sedang dan nilai rata-rata n-gain pada kelas kontrol yaitu 0,26 termasuk pada kategori rendah. Keterampian komunikasi lisan pada kelas eksperimen secara umum lebih sering muncul dibandingkan pada kelas kontrol. Untuk hasil angket hampir seluruh siswa memberikan respon positif terhadap penggunaan powerpoint nonlinier dalam pembelajaran. Demikian halnya guru juga memberikan respon positif terhadap penggunaan powerpoint nonlinier ini.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing : Riandi : 5995561 Diah Kusumawaty : 6005459
Uncontrolled Keywords: SISTEM SARAF
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QH Natural history
Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Biologi
Depositing User: Imas Aulia
Date Deposited: 30 Oct 2023 03:06
Last Modified: 30 Oct 2023 03:06
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/111505

Actions (login required)

View Item View Item