PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING TIPE THINK PAIR SHARE (TPS) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA SMA PADA KONSEP PENCEMARAN AIR

Ridwan Maulana Yusuf, - (2012) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING TIPE THINK PAIR SHARE (TPS) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA SMA PADA KONSEP PENCEMARAN AIR. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_bio_0704739_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (347kB)
[img] Text
s_bio_0704739_chapter3.pdf

Download (335kB)
[img] Text
s_bio_0704739_chapter5.pdf

Download (267kB)
[img] Text
s_bio_050209_bibliography.pdf

Download (268kB)
Official URL: hhtp://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian ini berjudul “Penerapan Model Pembelajaran cooperative learning tipe think pair share (TPS) Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa SMA Pada Konsep Pencemaran Air”. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh pembelajaran dengan menggunakan model cooperative learning tipe think pair share terhadap kemampuan berpikir kritis siswa, serta tanggapan siswa dan guru mengenai pembelajaran dengan teknik ini. Hasil analisis data penelitian menunjukan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe think pair share berpengaruh positif terhadap kemampuan berpikir kritis siswa. Hasil analisis data menunjukan terjadi peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa setelah pembelajaran dengan indeks gain sebesar 0,54 (kategori cukup). Begitupun dengan tanggapan guru dan siswa terhadap pembelajaran ini secara umum cukup baik. Pelaksanaan penelitian terbagi menjadi tiga tahap yaitu tahap pre-test, tahap implementasi, serta tahap post-test. Pada tahap implementasi dibagi menjadi empat tahapan pembelajaran. Tahapan yang pertama adalah pemberian masalah oleh guru, lalu tahap think (siswa berpikir sendiri untuk memecahkan permasalahannya), tahap yang ketiga adalah pair (siswa melalukan diskusi dengan teman sebangkunya), dan tahap yang keempat adalah share (berdiskusi bersama didepan kelas). Penelitian dilakukan terhadap siswa kelas X A SMA Labschool-Percontohan UPI tahun ajaran 2010-2011 sebanyak 34 orang. Dari hasil penelitian yang diperoleh, dapat disimpulkan bahwa pembelajaran kooperatif tipe think pair share merupakan model pembelajaran yang dapat diterapkan untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis pada konsep pencemaran air.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing Taufik Rohan : - Mimin Nurjani : -
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran Kooperatif tipe Think Pair Share, dan Berpikir Kritis.
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Biologi
Depositing User: Ferli pennita
Date Deposited: 18 Oct 2023 08:34
Last Modified: 18 Oct 2023 08:34
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/110788

Actions (login required)

View Item View Item