PENGEMBANGAN BAHAN AJAR DIGITAL BERBASIS SAINTIFIK UNTUK MEMFASILITASI KEMAMPUAN BERFIKIR KRITIS SISWA SEKOLAH DASAR

Mimin, - (2023) PENGEMBANGAN BAHAN AJAR DIGITAL BERBASIS SAINTIFIK UNTUK MEMFASILITASI KEMAMPUAN BERFIKIR KRITIS SISWA SEKOLAH DASAR. S2 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

Abstract

Bahan ajar merupakan bagian yang penting dalam pelaksanaan pendidikan sekolah karena dengan bahan ajar guru akan lebih mudah dalam melaksanakan pembelajaran. Perkembangan teknologi membuat proses pembelajaran saat ini melibatkan teknologi dalam penyampaian materi khususnya pada materi pelajaran IPA. Materi pelajaran IPA membutuhkan bahan ajar yang menarik karena materi pelajaran IPA banyak membutuhkan bahan ajar yang memanfaatkan teknologi, apalagi kurikulum yang digunakan kurikulum 2013 yang harus diintegrasikan dengan pendekatan saintifik. Pembelajaran saintifik mempunyai pengaruh terhadap kemampuan berpikir kritis siswa. tujuan dari penelitian ini yaitu bahan ajar digital berbasis saintifik untuk menghasilkan kemampuan berfikir kritis siswa sekolah dasar. Melihat kenyataan dilapangan bahwa kemampuan berfikir kritis siswa masih sangat rendah dan penggunaan bahan ajar yang digunakan masih bersifat konvensional, maka dibutuhkan bahan ajar yang dapat menarik perhatian siswa. Penelitian ini menggunakan metode D&D dengan prossedur ADDIE. Instrument yang digunakan yaitu angket validasi ahli serta soal tes berfikir kritis. Hasil validasi ahli materi, media, dan bahasa berturut-turut yaitu 92 %, 90%, dan 80% valid. Ketiga hasilvalidasi menyatakan bahan ajar digital layak digunakan. Penelitian ini dilakukan di tiga sekolah dasar yaitu SDN Unara, SDN Barangbang dan SDN Cinunjang. Peningkatan kemampuan berfikir kritis siswa di SD dapat diupayakan melalui pembelajaran IPA di kelas yang sesuai dengan hakikat IPA sebagai proses penemuan. Adapun proses penemuan tersebutdapat difasilitasi melalui konsep pendekatan saintifik. Di samping itu, strategi pembelajaran efektif yang digagas kemendikbud salah satunya adalah pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi dalam pembelajaran. Sehingga, tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan bahan ajar digital berbasis pendekatan saintifik pada materi konduktor dan isolator yang diharapkan mampu menghasilkan kemampuan berfikir kritis siswa di kelas V SD. Temuan pada penelitian ini yaitu bahwa berdasarkan respon siswa bahwa hasil uji coba bahan ajar digital pada siswa kelas V sekolah dasar menunjukkan bahwa bahan ajr digital ini layak digunakan. Teaching materials are an important part of implementing school education because with teaching materials the teacher will find it easier to carry out learning. Technological developments make the current learning process involve technology in the delivery of material, especially in science subject matter. Science subject matter requires interesting teaching materials because science subject matter requires a lot of teaching materials that utilize technology, especially the curriculum used in the 2013 curriculum which must be integrated with a scientific approach. Scientific learning has an influence on students' critical thinking skills. the purpose of this research is scientific-based digital teaching materials to produce critical thinking skills of elementary school students. Seeing the reality on the ground that students' critical thinking skills are still very low and the use of teaching materials used is still conventional, it requires teaching materials that can attract students' attention. This study used the D&D method with the ADDIE procedure. The instruments used are expert validation questionnaires and critical thinking test questions. The validation results of material, media, and language experts were 92%, 90%, and 80% valid, respectively. The three validation results stated that digital teaching materials were feasible to use. This research was conducted in three elementary schools, namely SDN Unara, SDN Barangbang and SDN Cinunjang. Improving students' critical thinking skills in elementary schools can be pursued through learning science in classes that are in accordance with the nature of science as a process of discovery. The discovery process can be facilitated through the concept of a scientific approach. In addition, one of the effective learning strategies initiated by the Ministry of Education and Culture is the use of information and communication technology in learning. Thus, the purpose of this research is to develop digital teaching materials based on a scientific approach on conductor and insulator material which is expected to be able to produce students' critical thinking skills in grade V SD. The findings in this study are based on student responses that the results of testing digital teaching materials in fifth grade elementary school students show that these digital teaching materials are feasible to use.

[img] Text
T_PGSD_TSK_2105198_Title .pdf

Download (417kB)
[img] Text
T_PGSD_TSK_2105198_Chapter 1.pdf

Download (198kB)
[img] Text
T_PGSD_TSK_2105198_Chapter 2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (484kB)
[img] Text
T_PGSD_TSK_2105198_Chapter 3.pdf

Download (385kB)
[img] Text
T_PGSD_TSK_2105198_Chapter 4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
T_PGSD_TSK_2105198_Chapter 5.pdf

Download (90kB)
[img] Text
T_PGSD_TSK_2105198_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (2MB)
Official URL: http://repository.upi.edu
Item Type: Thesis (S2)
Additional Information: https://scholar.google.com/citations?view_op=list_works&hl=en&user=QxqeaxIAAAAJ ID Sinta Dosen Pembimbing GHULLAM HAMDU : 5994188 SYARIP HIDAYAT : 5996277
Uncontrolled Keywords: Bahan ajar digital, Berfikir kritis, Pendekatan saintifik.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: UPI Kampus Tasikmalaya > PGSD S2 UPI Kampus Tasikmalaya
Depositing User: Mimin
Date Deposited: 20 Oct 2023 01:14
Last Modified: 20 Oct 2023 01:14
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/110603

Actions (login required)

View Item View Item