Hendra Sunendar, - (2010) Analisis Kemampuan Aspek Konteks Aplikasi Sains Siswa SMP Kelas VIII Melalui Pembelajaran IPA Terpadu Berbasis Literasi Sains dan Teknologi. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
s_pkim__054863_table_of_content.pdf Download (270kB) |
|
Text
s_pkim__054863_bab_i.pdf Download (275kB) |
|
Text
s_pkim__054863_bab_ii.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (1MB) |
|
Text
s_pkim__054863_bab_iii.pdf Download (404kB) |
|
Text
s_pkim__054863_bab_iv.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (948kB) |
|
Text
s_pkim__054863_bab_v.pdf Download (253kB) |
|
Text
s_pkim__054863_bibliography.pdf Download (245kB) |
Abstract
Penelitian yang berjudul “Analisis Kemampuan Aspek Konteks Aplikasi Sains Siswa SMP Kelas VIII Melalui Pembelajaran IPA Terpadu Berbasis Literasi Sains dan Teknologi” bertujuan untuk memperoleh bentuk pembelajaran IPA terpadu berbasis STL bagi siswa SMP Kelas VIII, sekaligus memperoleh gambaran mengenai kemampuan aspek konteks aplikasi sains siswa berdasarkan pembelajaran yang telah dikembangkan. Penelitian ini merupakan bagian dari penelitian payung yang menggunakan model penelitian pendidikan dan pengembangan (educational research and development, R&D). Tahapan yang dilakukan meliputi define, design, dan develop. Metode yang dilakukan pada tahap develop adalah pra-eksperimen dengan one group pretes-postes design. Penelitian ini dilakukan di salah satu SMP negeri yang ada di kabupaten Cirebon dengan subyek penelitian sebanyak 40 siswa kelas VIII. Tahapan pembelajaran yang dikembangkan meliputi tahap kontak, kuriositi, elaborasi, pengambilan keputusan, nexus, dan penilaian. Pada tahap pengambilan keputusan, ditekankan pada kemampuan aspek konteks aplikasi sains siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan aspek konteks aplikasi sains siswa secara keseluruhan meningkat secara signifikan, dengan kriteria peningkatan sedang yang ditunjukkan dengan nilai rata-rata % N-Gain sebesar 54,1%. Berdasarkan uji signifikansi pretes-postes, secara keseluruhan menunjukkan terjadi peningkatan kemampuan aspek konteks aplikasi sains yang signifikan. Berdasarkan kelompok siswa, semua kelompok (tinggi, sedang, rendah) mengalami peningkatan kemampuan aspek konteks aplikasi sains siswa. Urutan peningkatan paling tinggi dicapai oleh siswa kelompok tinggi (55,1%), kemudian kelompok sedang (50,9%) dan kelompok rendah (49,3%). Berdasarkan uji signifikansi nilai pretes-postes, semua kelompok siswa menunjukkan terjadi peningkatan yang signifikan, tetapi besarnya peningkatan yang terjadi antara kelompok tinggi dengan kelompok sedang dan rendah terdapat perbedaan yang signifikan. Dari hasil pengolahan data dan pembahasan, pembelajaran IPA terpadu berbasis STL pada tema asupan makanan dan pengaruhnya terhadap kerja ginjal yang diterapkan dapat meningkatkan kemampuan aspek konteks aplikasi sains siswa kelas VIII SMP secara keseluruhan maupun berdasarkan kelompok siswa.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID SINTA Dosen Pembimbing : Hernani : 6662199 Ahmad Mudzakir : 5994127 |
Subjects: | Q Science > QD Chemistry |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Kimia > Program Studi Pendidikan Kimia |
Depositing User: | Rini Indriani |
Date Deposited: | 13 Nov 2023 07:57 |
Last Modified: | 13 Nov 2023 07:57 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/110341 |
Actions (login required)
View Item |