Ghoer, Fariha Salma (2012) PEMBINAAN KEMANDIRIAN LANSIA MELALUI TERAPI MODALITAS SALAH SATU KONTEKS PENDIDIKAN NON FORMAL DI PANTI SOSIAL TRESNA WERDHA (PSTW) : Studi Deskriptif di PSTW Budi Pertiwi Kota Bandung. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
|
Text
s_pls_0800561_bibliography.pdf Download (242kB) | Preview |
|
|
Text
s_pls_0800561_chapter1.pdf Download (414kB) | Preview |
|
Text
s_pls_0800561_chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (497kB) |
||
|
Text
s_pls_0800561_chapter3.pdf Download (442kB) | Preview |
|
Text
s_pls_0800561_chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (735kB) |
||
|
Text
s_pls_0800561_table_of_content.pdf Download (317kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilakukan terhadap pembinaan kemandirian lansia melaluti terapi modalitas salah satu konteks pendidikan non formal di Panti Sosial Tresna Werdha (PSTW) Budi Pertiwi Kota Bandung. Adapun tujuan dari penelitian yang dirumuskan ini yaitu untuk memperoleh data dan informasi mengenai: 1) Pengelolaan di PSTW Budi Pertiwi Kota Bandung dalam membina lansia di Panti. 2) Penyelenggaraan terapi modalitas dalam mempertahankan kemandirian lansia di PSTW Budi Pertiwi Kota Bandung. 3) Faktor pendukung dan penghambat pembinaan kemandirian lansia melalui terapi modalitas di PSTW Budi Pertiwi Kota Bandung. Kajian teori yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari pendidikan non formal, pendidikan sepanjang hayat, pengelolaan program PLS, konsep lanjut usia, konsep terapi modalitas, kemandirian lansia, dan konsep Panti Sosial Tresna Werdha (PSTW). Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, studi dokumentasi, dan studi kepustakaan. Langkah-langkah pengumpulan data yang dalam penelitian ini dimulai dari tahap pralapangan, tahap kegiatan lapangan, dan tahap analisis data, dari pihak informan yang berasal dari narasumber teknis. Subjek penelitian dalam penelitian yaitu PSTW Budi Pertiwi Kota Bandung dengan informan berjumlah empat orang, yaitu satu orang pengelola PSTW Budi Pertiwi, dua orang lansia penghuni PSTW Budi Pertiwi, dan satu orang tokoh masyarakat setempat yaitu ketua RT 01/05 Kelurahan Burangrang.Temuan hasil penelitian mengenai 1) Pengelolaan di PSTW Budi Pertiwi Kota Bandung dalam membina lansia didukung dengan lembaga yang ikut terlibat yaitu angklung saung Mang Udjo dan yayasan Assalam, pengelolaan dilakukan dengan berkonsultasi dengan tenaga ahli (dokter/perawat), selain itu alasan lansia yang ingin menjadi penghuni panti menjadikan kegiatan berjalan dengan baik. 2) Penyelenggaraan terapi modalitas dalam mempertahankan kemandirian lansia di PSTW Budi Pertiwi Kota Bandung, mempengaruhi kemandirian yang dimiliki lansia karena lansia diberikan kebebasan dalam AKS dan adanya kegiatan sehari-hari yang bermanfaat dan adapula kegiatan hobi lansia 3) Faktor pendukung dan penghambat pembinaan kemandirian lansia melalui terapi modalitas di PSTW Budi Pertiwi Kota Bandung, faktor pendukung terdiri atas dukungan dari minat lansia dalam kegaitan di panti, manajemen panti yang secara professional berkonsultasi dengan tenaga ahli dalam merencanakan terapi modalitas, sarana dan prasanara memadai yang dimiliki panti, dukungan tokoh masyarakat dengan ikut serta membantu panti, dan menjalin kerjasama dengan lembaga terkait dalam pelaksanaan kegiatan. Sedangkan faktor penghambat, meliputi pemerintah setempat yang kurang memperhatikan panti, keluarga yang tidak ikut serta mendukung kegiatan panti dan dana yang dimiliki panti masih kurang untuk membiayai lansia serta kegiatan dan kebutuhan panti. Saran, kegiatan berfungsi untuk membina lansia perlu menjalin kerjasama dengan pihak yang akan mendukung keberlangsungan terapi modalitas dari lembaga lain yang mendukung kegiatan dan bekerjasama dengan pihak keluarga untuk mempertahankan kemandirian lansia penghuni di Panti Sosial Tresna Werdha Budi Pertiwi Kota Bandung.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | SPLS GHO p-2012 |
Uncontrolled Keywords: | PEMBINAAN KEMANDIRIAN LANSIA MELALUI TERAPI MODALITAS SALAH KONTEKS PENDIDIKAN, NON FORMAL, PANTI SOSIAL, TRESNA WERDHA (PSTW) |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah |
Depositing User: | Staf Koordinator 2 |
Date Deposited: | 05 Jul 2014 14:17 |
Last Modified: | 05 Jul 2014 14:17 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/10833 |
Actions (login required)
View Item |