PENINGKATAN KOMPETENSI TUTOR DALAM KUALITAS LAYANAN PEMBELAJARAN DI LEMBAGA KURSUS KODING KODLAND INDONESIA

Qisti Aufa Afifah, - (2023) PENINGKATAN KOMPETENSI TUTOR DALAM KUALITAS LAYANAN PEMBELAJARAN DI LEMBAGA KURSUS KODING KODLAND INDONESIA. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

Abstract

Penelitian ini menganalisis kompetensi tutor Kodland dalam upaya meningkatkan kualitas layanan pembelajaran. Tujuannya adalah untuk mengidentifikasi pemahaman tutor terhadap kompetensi, menganalisis program peningkatan kompetensi tutor, dan menelaah dampak program ini terhadap kualitas layanan pembelajaran. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kompetensi pendidik dan pentingnya peran pendidik dalam pembelajaran. Pendekatan penelitian memakai kualitatif dengan metode penelitian studi kasus. Informan berjumlah 4 orang, terdiri dari dari 3 tutor dan 1 Senior Quality Assistance. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tutor-tutor Kodland memiliki kompetensi pedagogik, kompetensi sosial, kompetensi kepribadian, dan kompetensi profesional. Kompetensi ini tidak terlepas dari optimasi kompetensi tutor untuk meningkatkan kualitas layanan pembelajaran. Program ini dirancang dengan menggunakan metode Objective and Key Results (OKR) untuk menetapkan tujuan inspiratif dan metrik yang dapat diukur, dilaksanakan, kemudian dievaluasi dan dikembangkan. Dampak terhadap tutor termasuk peningkatan kemampuan mengajar dan peningkatan kesempatan untuk mengelola lebih banyak kelas, yang berakibat pada peningkatan pendapatan. Dampak pada lingkungan sekitar melalui peran tutor sebagai sumber pengetahuan dan panduan bagi rekan tutor lainnya, mendorong diskusi yang aktif tentang materi pembelajaran. Sementara dampak pada lembaga tercermin dalam peningkatan kualitas layanan pembelajaran dan reputasi yang lebih baik bagi institusi pendidikan Kodland. Hal ini tercermin dari tingginya kepercayaan orang tua, peningkatan nilai rating, serta peningkatan aliran kas operasional dan jumlah perpanjangan kelas. This study analyzes the competencies of Kodland tutors in an effort to enhance the quality of learning services. The aim is to identify tutors' understanding of competencies, analyze the competency improvement program, and examine its impact on the quality of learning services. This research is motivated by the low competency of educators and the vital role educators play in the learning process. The research adopts a qualitative approach using a case study research method. The participants consist of 4 individuals, including 3 tutors and 1 Senior Quality Assistance. Data collection involves interviews, observations, and document analysis. The findings reveal that Kodland tutors possess pedagogical, social, personality, and professional competencies. These competencies are intertwined with the optimization of tutor competencies to enhance learning service quality. The program is designed using the Objective and Key Results (OKR) method to establish inspiring goals and measurable metrics, which are then executed, evaluated, and further developed. Impacts on tutors include improved teaching skills and increased opportunities to handle more classes, resulting in higher income. The impact on the surrounding environment involves tutors serving as sources of knowledge and guidance for fellow tutors, fostering active discussions about learning materials. Meanwhile, the impact on the institution is evident in the enhanced quality of learning services and improved reputation of the Kodland educational institution. This is reflected in the high level of parental trust, increased rating scores, as well as a rise in operational cash flow and the number of class extensions.

[img] Text
S_PENMAS_1904660_Title.pdf

Download (450kB)
[img] Text
S_PENMAS_1904660_Chapter1.pdf

Download (314kB)
[img] Text
S_PENMAS_1904660_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (393kB)
[img] Text
S_PENMAS_1904660_Chapter3.pdf

Download (82kB)
[img] Text
S_PENMAS_1904660_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
S_PENMAS_1904660_Chapter5.pdf

Download (66kB)
[img] Text
S_PENMAS_1904660_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (2MB)
Official URL: http://repository.upi.edu/
Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: Link Google Scholar : https://scholar.google.com/citations?hl=id&authuser=3&user=E1rYaBUAAAAJ ID Sinta Dosen Pembimbing : ELIH SUDIAPERMANA : 6687259 YANTI SHANTINI : 5994917
Uncontrolled Keywords: kompetensi tutor, layanan pembelajaran
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Masyarakat-S1
Depositing User: Qisti Aufa Afifah
Date Deposited: 25 Sep 2023 08:19
Last Modified: 25 Sep 2023 08:19
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/107781

Actions (login required)

View Item View Item