SINTESIS KOPOLIMER SUPERABSORBENT SELULOSA BATANG PISANG-ASAM AKRILAT DI BAWAH RADIASI MICROWAVE

VIRGIAN, Sefti (2012) SINTESIS KOPOLIMER SUPERABSORBENT SELULOSA BATANG PISANG-ASAM AKRILAT DI BAWAH RADIASI MICROWAVE. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
s_kim_0802814_table_of_content.pdf

Download (309kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_kim_0802814_chapter1.pdf

Download (369kB) | Preview
[img] Text
s_kim_0802814_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (685kB)
[img]
Preview
Text
s_kim_0802814_chapter3.pdf

Download (582kB) | Preview
[img] Text
s_kim_0802814_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
s_kim_0802814_chapter5.pdf

Download (308kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_kim_0802814_bibliography.pdf

Download (326kB) | Preview
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Material kopolimer superabsorbent (SAP) selulosa batang pisang - asam akrilat (AA) telah disintesis melalui kopolimerisasi cangkok di bawah radiasi microwave dengan daya 180 watt, frekuensi 2450 MHz dan lama reaksi 4,5 menit. Penelitian ini menggunakan inisiator kalium peroksidisulfat (KPS) dan crosslinker N,N’-Metilenbisakrilamida (MBA) yang menjadi variabel tetap. Faktor-faktor yang berpengaruh terhadap kemampuan SAP dalam menyerap air yaitu konsentrasi selulosa dan AA telah dipelajari. SAP hasil penelitian memberikan nilai water absorbency maksimum mencapai 107,58 g/g dalam aquades dan 27,95 g/g dalam larutan NaCl 0,9% pada kondisi reaksi optimal yaitu selulosa batang pisang 5% w/w; AA 95% w/w; MBA 0,008 g; KPS 0,008 g. Di bawah kondisi tersebut menunjukkan kesetimbangan swelling rate yang mulai dicapai setelah waktu 30 menit. Nilai grafting percentage meningkat seiring dengan meningkatnya konsentrasi selulosa batang pisang dengan nilai 102,77% pada konsentrasi selulosa batang pisang 17% w/w. Karakterisasi analisis gugus fungsi, struktur permukaan, dan kestabilan termal dari SAP dipelajari melalui spektroskopi FTIR, SEM, dan TG-DTA. Hasil analisis gugus fungsi pada FTIR menunjukkan keberhasilan tercangkoknya monomer AA pada selulosa batang pisang. Berdasarkan hasil SEM, rantai cangkok AA terdistribusi homogen dalam SAP. Hasil analisis kestabilan termal menunjukkan SAP mulai terdekomposisi pada suhu 109,40-518,740C dengan sisa persen massa sebanyak 38,00%.Kata Kunci : kopolimerisasi cangkok, microwave, selulosa batang pisang, superabsorbent

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: No Panggil SKIM VIR s-2012
Uncontrolled Keywords: KOPOLIMER SUPERABSORBENT,SELULOSA,PISANG-ASAM AKRILAT,RADIASI MICROWAVE
Subjects: L Education > LC Special aspects of education > LC5201 Education extension. Adult education. Continuing education
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Kimia > Program Studi Pendidikan Kimia
Depositing User: Staf Koordinator 2
Date Deposited: 07 Jul 2014 03:23
Last Modified: 07 Jul 2014 03:23
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/10772

Actions (login required)

View Item View Item