PROFIL KEMAMPUAN BERKOMUNIKASI SISWA BERDASARKAN GAYA BELAJAR PADA KONSEP EKOSISTEM

Diana Fitriani, - (2010) PROFIL KEMAMPUAN BERKOMUNIKASI SISWA BERDASARKAN GAYA BELAJAR PADA KONSEP EKOSISTEM. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_bio_0606804_table_of_contentx.pdf

Download (261kB)
[img] Text
s_bio_0606804_chapter1.pdf

Download (268kB)
[img] Text
s_bio_0606804_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (360kB)
[img] Text
s_bio_0606804_chapter3.pdf

Download (290kB)
[img] Text
s_bio_0606804_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (346kB)
[img] Text
s_bio_0606804_chapter5.pdf

Download (249kB)
[img] Text
s_bio_0606804_bibliography.pdf

Download (254kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian ini berjudul “Profil Kemampuan Berkomunikasi Siswa Berdasarkan Gaya Belajar pada Konsep Ekosistem”. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yang bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan berkomunikasi siswa secara lisan dan tulisan berdasarkan gaya belajar pada konsep ekosistem. Penelitian dilakukan terhadap siswa kelas X-6 SMAN 6 Bandung tahun ajaran 2009/2010 yang berjumlah 35 orang siswa. Pengambilan data dilakukan secara cluster random sampling dengan menggunakan instrumen berupa soal tes kemampuan berkomunikasi secara tertulis, lembar observasi kemampuan berkomunikasi lisan, kusioner gaya belajar, angket siswa dan wawancara. Hasil penelitian menunjukan bahwa gaya belajar pada tiap area utama gaya belajar yang paling banyak dimiliki siswa yaitu Auditori-Visual-Kinestetik (48,57 %) untuk pengumpulan informasi, Sosial kelompok (60%) untuk kondisi belajar dan ekspresi tertulis (65,71%) pada pemilihan ekspresi. Kemampuan komunikasi siswa secara tertulis paling besar berada pada kategori cukup (42,86%) sedangkan kemampuan berkomunikasi lisan siswa umumnya berada pada kategori baik dan cukup dengan nilai persentase yang sama yaitu 31,43%. Kemampuan berkomunikasi siswa baik secara lisan maupun tulisan dengan kriteria sangat baik dan baik pada umumnya dimiliki oleh siswa yang memiliki gaya belajar visual-auditori-kinestetik, sosial kelompok dan ekspresi tertulis. Guru sebaiknya menyesuaikan pembelajaran dengan gaya belajar yang dimiliki siswa dan kemampuan komunikasi siswa.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA DOSEN PEMBIMBING: Wahyu Surakusumah: 6723267
Uncontrolled Keywords: komunikasi lisan, komunikasi tulisan, gaya belajar, ekosistem.
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Biologi
Depositing User: Erni Alipiyani
Date Deposited: 22 Sep 2023 02:34
Last Modified: 22 Sep 2023 02:34
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/107641

Actions (login required)

View Item View Item