Rifaatul Muthmainnah, - (2010) EFEKTIVITAS DESAIN KEGIATAN PRAKTIKUM TERHADAP KETERAMPILAN GENERIK SISWA SMP KELAS VII PADA KONSEP KEANEKARAGAMAN TUMBUHAN. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Skripsi dengan judul “Efektifitas Desain Kegiatan Praktikum terhadap Keterampilan Generik Siswa SMP Kelas VII pada Konsep Keanekaragaman Tumbuhan” ini merupakan penelitian weak eksperiment dengan desain One Shot Case Study yang dilakukan di salah satu SMP Negeri di Bandung. Tujuannya adalah untuk menguji efektivitas desain kegiatan praktikum terhadap keterampilan generik siswa. Sampel dipilih secara acak kelas.. Penelitian dilakukan dalam dua kali praktikum yaitu praktikum keanekaragaman daun dan tumbuhan tingkat tinggi. Kriteria efektivitas desain kegiatan praktikum tersebut dilihat dari dua aspek, yaitu aspek kinerja yang diukur dengan lembar observasi kinerja siswa dan aspek pengetahuan siswa yang diukur dengan pertanyaan pada LKS serta tes uraian setelah kegiatan praktikum. Kriteria efektivitas tersebut tercapai jika rata-rata nilai yang didapatkan pada ketiga aspek tersebut berbeda signifikan atau ≥ 75 dan jumlah siswa yang mendapatkan nilai tersebut ≥ 65. Berdasarkan perhitungan pada nilai tes kinerja menggunakan uji Z didapatkan hasil nilai rata-rata kinerja siswa berbeda signifikan atau ≥ 75. Hasil analisis pada kedua praktikum didapatkan nilai rata-rata kinerja siswa yaitu 78,2 dan 83,1. Berdasarkan perhitungan pada nilai jawaban pertanyaan LKS siswa menggunakan uji t didapatkan hasil nilai rata-rata jawaban pertanyaan LKS siswa berbeda signifikan atau ≥ 75. Hasil analisis pada kedua praktikum didapatkan nilai rata-rata jawaban pertanyaan LKS yaitu 80,9 dan 89,9. Berdasarkan perhitungan pada nilai tes uraian menggunakan uji Z didapatkan hasil nilai rata-rata tes uraian siswa berbeda signifikan atau ≥ 75. Hasil analisis pada kedua praktikum didapatkan nilai rata-rata tes uraian siswa yaitu 79,4 dan 79,2. Dengan demikian desain kegiatan praktikum yang telah dikembangkan efektif menuntun siswa dalam mengembangkan keterampilan generik.
![]() |
Text
s_bio_0606940_bibliography.pdf Download (254kB) |
![]() |
Text
s_bio_0606940_table_of_content.pdf Download (250kB) |
![]() |
Text
s_bio_0606940_chapter1.pdf Download (266kB) |
![]() |
Text
s_bio_0606940_chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (304kB) |
![]() |
Text
s_bio_0606940_chapter3.pdf Download (300kB) |
![]() |
Text
s_bio_0606940_chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (417kB) |
![]() |
Text
s_bio_0606940_chapter5.pdf Download (258kB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID SINTA Dosen Pembimbing BAMBANG SUPRIATNO: 5992701 AMPRASTO: 5988635 |
Uncontrolled Keywords: | Efektivitas, Kegiatan Praktikum, Keterampilan generik, Keanekaragaman makhluk hidup. |
Subjects: | L Education > L Education (General) Q Science > QH Natural history > QH301 Biology |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Program Studi Biologi - S1 |
Depositing User: | Hikmal Fajar Fardyan |
Date Deposited: | 22 Sep 2023 01:38 |
Last Modified: | 22 Sep 2023 01:38 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/107395 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |