PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS X ATPH MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD PADA STANDAR KOMPETENSI MENYIAPKAN BENIH DI SMKN 1 CIKALONGKULON CIANJUR – JAWA BARAT

NURMITA, Fredi (2012) PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS X ATPH MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD PADA STANDAR KOMPETENSI MENYIAPKAN BENIH DI SMKN 1 CIKALONGKULON CIANJUR – JAWA BARAT. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
s_pkk_0811678_table_of_content.pdf

Download (261kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_pkk_0811678_chapter1.pdf

Download (362kB) | Preview
[img] Text
s_pkk_0811678_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (375kB)
[img]
Preview
Text
s_pkk_0811678_chapter3.pdf

Download (728kB) | Preview
[img] Text
s_pkk_0811678_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (828kB)
[img]
Preview
Text
s_pkk_0811678_chapter5.pdf

Download (238kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_pkk_0811678_bibliography.pdf

Download (235kB) | Preview
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi dari hasil pengamatan Penulis pada saat PPL terhadap kegiatan pembelajaran di kelas yang cenderung monoton dan kurang bervariatif sehingga pemahaman siswa akan materi tersebut menjadi berkurang dan berdampak pada hasil belajar siswa yang masih rendah yang dibuktikan dengan 50% dari total siswa 44 orang yang nilainya memenuhi Kriteria Ketuntasan Minimum (KKM) yaitu 75. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan tiga siklus. Objek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X ATPH SMK Negeri 1 Cikalongkulon tahun ajaran 2012/2013 dengan jumlah siswa sebanyak 45 orang yang dalam pelaksanaan penelitian ini dibagi kedalam delapan kelompok, setiap kelompok terdiri dari empat sampai enam orang siswa yang berkemampuan rendah, sedang dan tinggi. Model pembelajaran yang digunakan adalah pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievment Divisions (STAD), teknik pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan tes dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai rata-rata hasil belajar siswa dari siklus pertama sampai pada siklus ketiga mengalami peningkatan, pada siklus pertama diperoleh nilai 40,94, siklus kedua 69,91 dan siklus ketiga 74,03.Sedangkan jumlah siswa yang mencapai nilai KKM juga mengalami peningkatan mulai dari siklus kedua 42,86% dan siklus ketiga 45,71%. Nilai N-Gain mengalami peningkatan dari siklus pertama sebesar 0,24 dengan kategori rendah menjadi 0,61 pada siklus kedua dengan kategori sedang, namun pada siklus ketiga mengalami penurunan menjadi 0,56 walaupun masih dalam kategori sedang karena perolehan nilai post test pada siklus ketiga ini cenderung sudah tinggi. Dari hasil observasi keterlaksanaan proses pembelajaran mengalami kenaikan dari siklus pertama sebesar 73,61%, siklus kedua 94,44% dan siklus ketiga 98,61%, sedangkan observasi aktivitas siswa yang relevan dengan kegiatan pembelajaran mengalami kenaikan dari siklus ke siklusnya, pada siklus ketiga diperoleh nilai rata-rata sebesar 70,7% dan observasi aktivitas siswa yang tidak relevan dengan proses pembelajaran mengalami penurunan, pada siklus ketiga sebesar 8,43%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa hasil belajar siswa dapat ditingkatkan melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD pada kompetensi dasar menyiapkan benih di kelas X ATPH SMK Negeri 1 Cikalongkulon – Jawa Barat.Kata kunci: hasil belajar, model pembelajaran kooperatif, Student Teams Achievment Divisions (STAD), menyiapkan benih

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: No Panggil SPKK NUR p-2013
Uncontrolled Keywords: hasil belajar, model pembelajaran kooperatif, Student Teams Achievment Divisions (STAD), menyiapkan benih
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan > Jurusan Pendidikan Kesejahteraan Keluarga > Program Studi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga
Depositing User: Staf Koordinator 2
Date Deposited: 06 Jul 2014 04:47
Last Modified: 06 Jul 2014 04:47
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/10664

Actions (login required)

View Item View Item