EKSISTENSI KOMUNITAS JAWA DI DESA KORANJI KECAMATAN PURWADADI KABUPATEN SUBANG JAWA BARAT

Astri dinia Agustiana, - (2009) EKSISTENSI KOMUNITAS JAWA DI DESA KORANJI KECAMATAN PURWADADI KABUPATEN SUBANG JAWA BARAT. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_b0351_044918_table_of_content.pdf

Download (246kB)
[img] Text
s_b0351_044918_chapter1.pdf

Download (259kB)
[img] Text
s_b0351_044918_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (339kB)
[img] Text
s_b0351_044918_chapter3.pdf

Download (788kB)
[img] Text
s_b0351_044918_chapter5.pdf

Download (247kB)
[img] Text
s_b0351_044918_bibliography.pdf

Download (241kB)
Official URL: httpl://repositery.upi.edu

Abstract

Kebudayaan diperoleh tidak dengan cara genetik akan tetapi diwariskan yang kemudian kebudayaan tersebut dapat berkembang. Kebudayaan dapat menyebar ke daerah lain, tentunya persebaran dapat disebabkan oleh beberapa faktor, salah satunya adalah perpindahan manusia (mobilitas), sehingga kebudayaan di daerah lain bisa berada di wilayah lain yang kebudayaannya berbeda, dan dapat berkembang di wilayah tersebut. Setiap terjadi perpindahan kebudayaan atau difusi, kebudayaan baru akan beradaptasi dengan kebudayaan lokal. Sehubungan hal tersebut maka dalam penelitian ini diajukan pertanyaan sebagai berikut: Berasal dari mana komunitas Jawa yang terdapat di Desa koranji Kecamatan Purwadadi Kabupaten Subang? Bagaimana pola mobilitas yang dilakukan oleh komunitas Jawa di Desa Koranji? Sejauh mana adaptasi komunitas Jawa di Desa Koranji Kecamatan Purwadadi Kabupaten Subang? Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menelusuri munculnya komunitas Jawa di Desa Koranji, untuk mengidentifikasi adaptasi lingkungan dari komunitas Jawa, dan untuk menganalisis pola mobilitas dari komunitas Jawa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif, sedangkan untuk pengumpulan data menggunakan observasi lapangan, wawancara, studi literatur, dan studi dokumentasi. Sampel penelitian yang diambil adalah sampel wilayah yaitu Dusun Garung, Dusun Kadalangan, dan Dusun Krajan. Sedangkan untuk sampel penduduk dari Komunitas Jawa yang tersebar di ketiga dusun yang diambil secara proporsional. Untuk menganalisi ketiga permasalah penelitian menggunakan teknik analisis presentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa komunitas Jawa berasal dari Brebes Jawa Tengah dan Cirebon, mereka adalah kelompok petani. Alasan mereka melakukan mobilitas permanen adalah mencari lahan yang subur untuk pertanian. Komunitas Jawa yang telah menetap di Desa Koranji melakukan mobilitas non permanen ke daerah yang memiliki kebudayaan Sunda sehingga komunitas Jawa terpengaruh oleh kebudayaan daerah tujuan, pengaruh tersebut yaitu terhadap bahasa, upacara pernikahan, upacara khitanan, dan upacara kematian yang menyebabkan terjadinya percampuran kebudayaan antara Sunda dan Jawa. Secara umum komunitas Jawa telah beradaptasi dengan lingkungan baru yang berimbas pada lunturnya eksistensi komunitas Jawa dalam hal ini adalah eksistensi kebudayaan Jawa. Dengan demikian eksistensi komunitas Jawa di Desa Koranji Kecamatan Purwadadi Kabupaten Subang Jawa Barat dalam hal ini eksistensi kebudayaan Jawa mulai luntur ditandai oleh adanya percampuran kebudayaan yaitu dalam bahasa, upacara kematian, upacara pernikahan, dan upacara kematian. Yang disebabkan oleh terjadinya mobilitas penduduk ke daerah Sunda secara intensif sehingga komunitas tersebut terpengaruhi oleh kebudayaan daerah tujuan.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: -
Uncontrolled Keywords: EKSISTENSI ,KOMUNITAS
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Pendidikan Geografi-S1
Depositing User: Imas Aulia
Date Deposited: 22 Sep 2023 02:10
Last Modified: 22 Sep 2023 02:10
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/106260

Actions (login required)

View Item View Item