POTENSI ANTIBAKTERI EKSTRAK AGERATUM CONYZOIDES L. TERHADAP PERTUMBUHAN STREPTOCOCCUS PYOGENES SECARA IN VITRO

Devi Trisnawati, - (2011) POTENSI ANTIBAKTERI EKSTRAK AGERATUM CONYZOIDES L. TERHADAP PERTUMBUHAN STREPTOCOCCUS PYOGENES SECARA IN VITRO. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_bio_0708800_table_of_content.pdf

Download (252kB)
[img] Text
s_bio_0708800_chapter1.pdf

Download (277kB)
[img] Text
s_bio_0708800_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (909kB)
[img] Text
s_bio_0708800_chapter3.pdf

Download (292kB)
[img] Text
s_bio_0708800_chapter5.pdf

Download (248kB)
[img] Text
s_bio_0708800_bibliography.pdf

Download (270kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang Potensi Antibakteri Ekstrak Ageratum conyzoides L. terhadap Pertumbuhan Streptococcus pyogenes secara In Vitro. Ageratum conyzoides L. yang telah dikenal sebagai tanaman obat mengandung beberapa senyawa aktif yang mampu menghambat pertumbuhan bakteri patogen seperti S. pyogenes. Salah satu senyawa aktif yang berhasil diekstrak dari A. conyzoides adalah alkaloid. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi antibakteri ekstrak daun dan akar A. conyzoides terhadap S. pyogenes. Pelarut yang digunakan pada proses ekstrasi adalah metanol dan diklorometan. Alkaloid murni hanya diperoleh dari bagian akar, sedangkan bagian daun memperlihatkan ekstrak alkaloid yang masih tercampur dengan senyawa lain. Metode disk-diffusion dan macro-dillution digunakan sebagai uji aktivitas antibakteri dengan ampicillin 50 μg/ml sebagai kontrol positif dan DMSO 1% sebagai kontrol negatif. Desain penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan empat perlakuan (konsentrasi ekstrak akar dan daun 30 g/ml, 40 g/ml, 50 g/ml, 60 g/ml) dan empat kali pengulangan. Hasil pengujian aktivitas antibakteri memperlihatkan ekstrak akar lebih efektif dengan diameter zona hambat tertinggi sebesar 16,11 ± 0,79 mm pada konsentrasi 60 g/ml, MIC sebesar 30 g/ml, dan MBC sebesar 35 g/ml. Pada konsentrasi 60 g/ml, ekstrak daun hanya mampu membentuk diameter zona hambat sebesar 15,01 ± 1,50 mm disertai dengan nilai MIC dan MBC secara berturut-turut sebesar 35 g/ml dan 40 g/ml.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing ANY FITRIANI: 6004273 KUSNADI: 6002975
Uncontrolled Keywords: ANTIBAKTERI EKSTRAK Ageratum conyzoides L, Streptococcus pyogenes, IN VITRO
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Biologi
Depositing User: Hikmal Fajar Fardyan
Date Deposited: 16 Sep 2023 15:41
Last Modified: 16 Sep 2023 15:41
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/105729

Actions (login required)

View Item View Item