PENGARUH PENGEMBANGAN PRODUK THEME PARK TERHADAP KEPUASAN BERKUNJUNG WISATAWAN DI DUNIA FANTASI : Survei terhadap Wisatawan Nusantara yang menikmati Wahana Dunia Fantasi di Taman Impian Jaya Ancol

Jajat Eka Octavia Gunawan, - (2009) PENGARUH PENGEMBANGAN PRODUK THEME PARK TERHADAP KEPUASAN BERKUNJUNG WISATAWAN DI DUNIA FANTASI : Survei terhadap Wisatawan Nusantara yang menikmati Wahana Dunia Fantasi di Taman Impian Jaya Ancol. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_mpp_054290_table_of_content.pdf

Download (261kB)
[img] Text
s_mpp_054290_chapter1.pdf

Download (1MB)
[img] Text
s_mpp_054290_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (673kB)
[img] Text
s_mpp_054290_chapter3.pdf

Download (355kB)
[img] Text
s_mpp_054290_chapter5.pdf

Download (244kB)
[img] Text
s_mpp_054290_bibliography.pdf

Download (256kB)
Official URL: httpl://repositery.upi.edu

Abstract

Jajat Eka Octavia Gunawan, Pengaruh pengembangan Produk Theme Park terhadap Kepuasan Berkunjung Wisatawan di Dunia Fantasi. (Survei terhadap Wisatawan Nusantara yang menikmati Wahana Dunia Fantasi, Taman Impian Jaya Ancol). Dibimbing oleh Dr. Ratih Hurriyati, M.Si,. dan Marceilla Hidayat, BA(Hons), MM.Par. Dunia Fantasi merupakan salah satu theme park yang cukup terkenal di Indonesia maupun Asia Tenggara. Dunia Fantasi merupakan tujuan utama wisatawan berkunjung ke Ancol. Ini dapat terlihat dari jumlah kunjungan wisatawan yang berkunjung ke Dunia Fantasi selalu lebih tinggi dibandingkan dengan tempat rekreasi lainnya akan tetapi akibat dari tingginya jumlah kunjungan wisatawan di sinyalir ada perbandingan negatif antara jumlah kunjungan wisatawan dengan kepuasan yang didapatkan oleh wisatawan. Hal ini dapat terlihat dari tingginya tingkat kejenuhan wisatawan terhadap wahana dan ketersediaan wahana yang terbatas sehingga hal tersebut diperkirakan akan mengakibatkan kepuasaan yang didapatkan wisatawan kurang optimal. Dunia Fantasi melakukan program pengembangan produk untuk mengatasi masalah kepuasan wisatawan yang diakibatkan oleh tingginya tingkat kejenuhan terhadap wahana. Dalam sebuah theme park, pengembangan produk merupakan salah satu kunci agar wisatawan mendapatkan kepuasan karena dengan pengembangan produk, wisatawan akan mendapatkan kualitas produk yang baik sehingga dapat memaksimalkan kepuasan wisatawan. Program pengembangan produk dalam penelitian ini terdiri dari lini produk baru, penyempurnaan produk dan re-positioning. Diharapkan dengan menggunakan program pengembangan produk theme park dapat memperbaiki kepuasan berkunjung wisatawan Dunia Fantasi. Jenis penelitian ini bersifat deskriptif dan verifikatif dengan menggunakan metode explanatory survey. sampel penelitian yaitu sebanyak 100 orang dengan menggunakan teknik penarikan sampel simple random sampling melalui pendekatan cross sectional method dan untuk teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi sederhana. Hasil peneliltian ini menyatakan bahwa pengembangan produk berpengaruh sebesar 56,1% terhadap kepuasan wisatawan berkunjung ke Dunia Fantasi. Berdasarkan hasil perhitungan SPSS 17 for windows diperoleh persamaan regresi yaitu Y = 10,293 + 0,812X, yang artinya bahwa setiap kenaikan satu skor variabel pengembangan produk berpengaruh terhadap peningkatan kepuasan berkunjung wisatawan di Dunia Fantasi sebesar 81,2% dengan catatan variabel lain konstan atau tetap. Secara keseluruhan berdasarkan pengujian hipotesis menunjukan pengembangan produk yang terdiri dari lini produk baru, penyempurnaan produk dan re-positioning memiliki pengaruh positif yang tinggi terhadap kepuasan wisatawan di Dunia Fantasi. Kata kunci : pengembangan produk dan kepuasan berkunjung wisatawan.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing : Ratih Hurriyati : 5984336
Uncontrolled Keywords: PENGEMBANGAN PRODUK THEME PARK
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Manajemen Pemasaran Pariwisata
Depositing User: Imas Aulia
Date Deposited: 16 Sep 2023 15:55
Last Modified: 16 Sep 2023 15:55
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/105304

Actions (login required)

View Item View Item